Api Unggun ‘Hangatkan’ Semangat Kepramukaan Persami Pangkalan SDN 15 Sungailiat

Tumbuhkan rasa cinta terhadap lingkungan dan bentuk karakter para peserta.

Sungailiat, Swakarya.Com. Puluhan siswa SDN 15 Parid Padang Kecamatan Sungailiat memadati halaman sekolah nya sembari mengelilingi api unggun yang sedang menyala dalam rangka Perkemahan Sabtu Minggu (Persami) yang digelar oleh Pramuka Gugus Depan 01-155/01-056 Sungailiat SDN 15 Sungailiat.

Persami yang berlangsung pada tanggal 28-29 September tersebut terselenggara atas kerjasama dan kekompakan Pembina Gugus Depan SD 15 Sungailiat.

Diungkap Kepala SDN 15 Sungailiat, Hj Nova Ariyani, dalam kegiatan Persami ada berbagai macam kegiatan yang diikuti siswa, mulai dari kegiatan tiap individu, maupun kegiatan yang menuntut kerjasama dengan siswa yang lainnya, api unggun, dan juga renungan malam bersama.

“Ada banyak karakter atau sifat yang ditargetkan untuk siswa dalam kegiatan tersebut. Diantaranya, kedisiplinan, kemandirian, gotong royong, kerjasama, dan juga menumbuhkan rasa cinta terhadap lingkungan. Jadi, kegiatan-kegiatanya seputar pembentukan karakter tersebut,” jelas Nova yang diterima redaksi Swakarya.com, Minggu (29/09).

Sementara itu Ketua Panitia Persami, kak Dewi yang merupakan salah satu pembina SD 15 mengatakan, dengan adanya Persami ini diharapkan adek–adek dari pangkalan SDN 15 Sungailiat dapat tercipta kebersamaan, kekompakan dan tentunya dapat terjalin persaudaraan.

Melalui persami tersebut lanjut Dewi, siswa tidak hanya pintar, tetapi juga tentang mental dan karakternya yang harus dibentuk, dan itu juga menjadi tugas sekolah.

“Kita berharap nantinya siswa-siswi yang ada di Pangkalan SDN 15 Sungailiat ini dapat lebih mengembangkan dirinya, serta mampu menjadi pribadi yang baik, membawa nama pangkalan tidak hanya di tingkat kecamatan namun diharapkan dapat mengukir sejarah di tingkat kabupaten,“ kata kak Dewi.

Kak Dewi juga berharap, dengan semakin seringnya digelar kegiatan Persami nantinya Gugus Depan SDN 15 Sungailiat bisa lebih meningkatkan semangat kepramukaannya. ”Semoga melalui kegiatan ini bisa menjadikan pramuka kedepan lebih baik lagi,“ pungkasnya.

Editor: Fakih

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Berita Terkait