Sungailiat, Swakarya.Com. Spirit Nabawiyah Community memberikan bantuan sebanyak 2 paket buku Siroh secara gratis, kepada Lembaga Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD) Mutiara Pelangi Sungailiat Bangka. Kedatangan mereka, disambut baik oleh Larasati selaku Kepala PAUD Mutiara Pelangi Sungailiat Bangka.
Bantuan 2 paket tersebut, berasal dari 50 orang para dermawan yang menyisihkan sebagian rezekinya untuk orang lain, lewat open donasi yang viralkan melalui berbagai media sosial.
Metta Oktavia selaku anggota Spirit Nabawiyah Community mengatakan, program wakaf Spirit Nabawiyah Community sudah mereka jalankan sejak lama, sampai saat ini mereka sudah memberikan 200 paket ke berbagai lembaga yang ada di Kabupaten Bangka.
“program ini merupakan bentuk upaya kami dalam mencerdaskan anak-anak Indonesia khususnya di Provinsi Kepulauan Bangka Belitung, untuk mengenal sosok Rasulullah SAW dan bisa belajar agama Islam secara optimal,” ungkapnya pada Rabu, 15 September 2021.
Metta juga menyampaikan pesan kepada Kepala PAUD Mutiara Pelangi Sungailiat Bangka untuk dapat menggunakan buku Wakaf, ketika memberikan pembelajaran kepada anak usia dini, karena usia dini mereka harus mengenal Rukun Islam, Rukun Iman dan yang lainnya.
Larasati mengatakan, semoga para dermawan dilimpahkan rezekinya,menjadi ladang amal jariah bagi mereka,yang telah membantu orang–orang yang membutuhkan, dan untuk Spirit Nabawiyah Community teruslah bergerak sampai ke pelosok desa untuk mencerdaskan anak Indonesia.
“saya mengucapkan terimakasih kepada Spirit Nabawiyah Community yang telah memberikan bantuan kepada Lembaga PAUD Mutiara Pelangi Sungailiat Bangka, tentu buku ini sangat berguna bagi kami dalam mengoptimalkan proses kegiatan belajar mengajar, karena terdapat ilustrasi, gambar, dan warna yang sangat disukai oleh anak-anak,” tuturnya***
Penulis: Iso