PLN Babel Siagakan 31 Ribu Personil Kelistrikan, Jelang Idul Fitri 1442 H

Pangkalpinang, Swakarya.Com. Guna mendukung keandalan pasokan listrik saat Idul Fitri 1442 H, PLN menyiagakan 31 ribu personil kelistrikan, termasuk Pekerjaan Dalam Keadaan Bertegangan (PDKB).

Personil tersebut tersebar dalam 2.327 posko siaga 24 jam di seluruh Indonesia. Meskipun di tengah pandemi Covid-19, PLN komitmen terus siaga menjaga pasokan listrik, khususnya untuk libur Idul Fitri 1442H, Dilansir dari postingan akun Instagram @pln_babel. Pada Rabu,12 Mei 2021 oleh wartawan swakarya.com.

“Kami ingin perayaan ldul Fitri di rumah masing-masing tetap terasa bermakna dan masyarakat bisa beribadah dan merayakan lebaran dengan tenang dan nyaman,” keterangan yang dilansir dari postingan akun Instagram @pln_babel.

PLN menetapkan masa siaga perayaan Idul Fitri kali ini dimulai pada tanggal 06 Mei 2021 hingga 21 Mei 2021. Adapun selama masa siaga PLN meniadakan pemeliharaan dan pekerjaan konstruksi, menerbitkan SOP khusus siaga, menyiagakan piket di pembangkitan, transmisi dan distribusi, serta melaporkan kondisi kelistrikan secara berkala kepada Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral @kesdm.

PLN mengimbau masyarakat untuk mengetahui terkait informasi dan pengaduan melalui Aplikasi PLN Mobile atau dapat menghubungi secara langsung melalui Contact Center PLN 123.***

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Berita Terkait