Bangka, Swakarya.Com. Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Bangka menggelar Ngobrol Asik dan Santai (Ngobras) bersama sejumlah awak media serta instansi terkait lainnya di Warkop Begagil, Sungailiat, Kabupaten Bangka, Provinsi Kep. Bangka Belitung pada Senin (12/02/2024).
Kegiatan yang diselenggarakan KPU Bangka ini bertujuan untuk memberikan sebuah informasi kepada masyarakat luas terkait pelaksanaan Pemilu serentak 2024 yang akan berlangsung dalam hitungan hari lagi.
Pada kesempatan itu, Ketua KPU Bangka, Sinarto mengatakan, H-2 menjelang Pemilu, pihaknya telah melakukan pendistribusian surat suara serta logistik di delapan kecamatan yang ada di Kabupaten Bangka.
Dikatakan dia, dari delapan kecamatan yang dimaksud, ada beberapa kecamatan yang sedikit mengalami keterlambatan pendistribusian logistik, seperti kecamatan Sungailiat, yang mana kecamatan yang dimaksud memiliki cakupan wilayah yang cukup luas.
Untuk pendistribusian sendiri, kata Sinarto, pihaknya melibatkan pihak kepolisian untuk melakukan pengawalan saat logistik di distribusikan di delapan kecamatan yang ada di daerah ini.
Tak cuma itu saja, saat logistik didistribusikan di seluruh desa dan kelurahan daerah ini, petugas dari kepolisian akan menginap selama satu hari dua malam di seluruh lokasi yang terdapat logistik.
“Itu bertujuan agar logistik yang didistribusikan diseluruh desa hingga kelurahan daerah ini terjaga keamanannya,” katanya.
Ia juga mengatakan, saat logistik tersebut sudah berada di delapan kecamatan daerah ini, logistik tersebut tidak langsung di distribusikan ke setiap TPS yang tersedia.
Hal tersebut bertujuan untuk mencegah hal hal yang tidak diinginkan, mengingatkan keamanannya lebih terjamin saat berada dikantor setiap desa dan kelurahan, ketimbang berada di TPS.
“Maka dari itu, saat logistik itu berada disana, ada petugas yang jaga disana selama satu hari dua malam. Jadi mereka menginap disana untuk menjaga logistik dan surat suara yang ada,” katanya.
Dia menambahkan, bagi masyarakat yang belum mendapatkan C- pemberitahuan pemilih, masyarakat dapat menggunakan hak pilihnya sesuai dengan waktu yang sudah ditentukan dengan membawa KTP.
“Sesuai dengan jam sudah ditentukan yakni mulai pukul 12.00-13.00 WIB, masyarakat yang tidak mendapatkan C Pemberitahuan dapat menggunakan hak pilih di TPS dilingkungan tempat tinggalnya dengan membawa KTP,” katanya.
Untuk itu, ia berharap, pelaksanaan pemilu yang akan di daerah ini dapat berjalan lancar dan partisipasi pemilih dapat melampaui target dari target nasional yakni 77,5 persen.
“Kalau mengacu kepada target nasional, kita upayakan harus melampaui dari target nasional. Namun terkadang apa yang direncanakan terkadang kerap terjadi hal yang diluar dugaan, seperti turun hujan. Tapi kita semua berdoa semoga apa yang kita khawatirkan ini tidak terjadi, dan masyarakat dapat menggunakan hak pilihnya di TPS yang sudah disediakan,” katanya.
Penulis : Lio