Satu Warga Tenggelam Di Pantai Penyusuk, Basarnas Babel Gelar Pencarian

Pangkalpinang, Swakarya.Com. Kantor Pencarian dan Pertolongan Kelas B Pangkalpinang menerima informasi Kondisi Membahayakan Manusia 1 Orang Tenggelam di Pantai Penyusuk Belinyu.

Info tersebut diterima pada tanggal 5 Mei 2022 tepatnya Pukul 14.50 WIB, lokasi kejadian di Pantai Penyusuk Belinyu dengan Titik Koordinat 1°31’42.90″S 105°42’12.12″T Jarak lokasi kejadian dari Kansar Pangkalpinang ke LKP 117 Km dengan estimasi tiba 2 Jam 28 Menit.

Mendapatkan informasi tersebut Kepala Kantor Pencarian dan Pertolongan Kelas B Pangkalpinang Fazzli,S.A.P segera memberangkatkan 1 Tim Rescue Kansar Pangkalpinang ke lokasi untuk mencari Ribuan (Laki2/49 th) warga Desa Beruas Kec. Kelapa yang Tenggelam di lokasi tersebut.

“Menurut kronologis dari Ibu Devi selaku Bidan yang sedang bertugas di Pantai Penyusuk bahwa pada tanggal 5 Mei 2022 Pkl. 14.30 WIB Korban bersama 3 temannya mandi di Pantai Penyusuk,”katanya

Kemudian korban mengalami tiba-tiba tergulung ombak dan hingga saat ini masih dalam pencarian oleh warga setempat.
Mendapatkan informasi tersebut Ibu Devi melaporkan ke Kansar Pangkalpinang untuk melakukan pencarian terhadap korban.***

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Berita Terkait