Tim KKN UBB di Desa Pembaharuan Pasang Papan Imbauan Cegah Covid-19: Corona Lebih Sadis dari Mulut Tetangga!

Belitung Timur, Swakarya.Com. Tim Kuliah Kerja Nyata (KKN) Tematik Universitas Bangka Belitung (UBB) di Desa Pembaharuan, Kecamatan Kelapa Kampit, Kabupaten Belitung Timur melakukan pemasangan papan imbauan mengenai adaptasi kebiasaan baru dalam menghadapi masa pandemi COVID-19, Kamis 23 Juli 2020 kemarin.

Pandemi COVID-19 telah menjadi masalah bersama untuk seluruh kalangan di berbagai negara bahkan sampai unit terkecil yaitu desa.

Berbagai solusi dalam hal pencegahan dan penanganan telah dilakukan, salah satunya adalah adaptasi kebiasaan baru (New Normal).

Memasuki era adaptasi kebiasaan baru, KKN Tematik Desa Pembaharuan 2020 melakukan kegiatan pemasangan papan imbauan.

Papan imbauan ini dipasang disetiap dusun di Desa Pembaharuan (Dusun Rumbai, Dusun Koperasi, Dusun Bahagia, Dusun Pemali). Salah satu contoh papan imbauan yang dipasang berisi kata-kata: Corona lebih sadis dari mulut tetangga!

Pemasangan papan imbauan dilakukan bersama pihak desa yang bertujuan untuk mengingatkan masyarakat Desa Pembaharuan akan pentingnya melaksanakan kebiasaan baru di masa pandemi ini dalam mencegah dampak yang ditimbulkan COVID-19 di berbagai aspek kehidupan.

“Kita kan sedang masuk ke era New Normal, jadi kami membuat papan imbauan untuk menegaskan kembali kepada masyarakat untuk tetap mentaati protokol kesehatan,” ujar Tsaqif, selaku Ketua Tim KKN Desa Pembaharuan.

Penulis : Ramsyah

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Berita Terkait