Sigit Haryono Ajak Masyarakat Tetap Terapkan Protokol Kesehatan di Hari Libur

Cilegon, Swakarya.Com. Kapolres Cilegon AKBP Sigit Haryono, mengimbau pengguna jasa kapal roro dan masyarakat menerapkan protokol kesehatan. 

Hal tersebut disampaikan Kapolres Cilegon pada Apel Pasukan dalam rangka kesiapan pengamanan libur panjang Oktober 2020, di Dermaga V Pelabuhan Merak, Rabu, 28 Oktober 2020.

AKBP Sigit Haryono mengatakan, apel pasukan tersebut digelar guna memberikan pelayanan kepada masyarakat dan mengimbau agar masyarakat mematuhi protokol kesehatan.

Baca Juga: Walikota Cilegon Datangi Peserta SKB dalam Mengikuti Test CPNS

“Kami akan melaksanakan tugas sesuai SOP. Marilah kita menjaga kesehatan diri kita sendiri dengan senantiasa menggunakan masker dan menjaga jarak serta laksanakan dengan Ikhlas,” ujarnya.

Ia mengatakan, pengamanan libur panjang ini sedikit berbeda karena saat ini masih dalam pandemi Covid 19.

“Karena masih pandemi, perlakuan pengamanan ini sedikit berbeda. Kami akan memperbanyak imbauan tentang protokol kesehatan pada perayaan Maulid Nabi Muhammad SAW dan di jalur wisata,” ujar AKBP Sigit Haryono.

Baca Juga: Calon Walikota Cilegon Ingin Jadikan Kota Cilegon Modern dan Bermartabat

Kapolres menyampaiakan bahwa gelar pasukan ini merupakan cerminan kesiapsiagaan pihaknya dalam melaksankan pengamanan libur panjang Oktober 2020 melalui kebersamaan antar instasi baik TNI, Polri, Pol PP dan Dishub.

Penulis: Regar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Berita Terkait