Rayakan Tahun Baru Imlek Bersama Umat Tionghoa di Rumah Dinas Wali Kota, Molen Tuai Pujian dari Anggota DPR RI Rudianto Tjen

Pangkalpinang, Swakarya.Com. Wali Kota Pangkalpinang, Maulan Aklil menggelar perayaan Tahun Baru Imlek 2574 Kongzil Tahun 2023, di Rumah Dinas Wali Kota Pangkalpinang, Sabtu (28/1/2023).

Perayaan imlek pertama kali digelar di rumah dinas tersebut terasa meriah karena dihadiri tokoh-tokoh tionghoa yang ada di Kota Pangkalpinang, serta spesial hadir Anggota DPR RI Dapil Bangka Belitung Rudianto Tjen.

Wali Kota Pangkalpinang Maulan Aklil mengatakan perayaan Imlek tahun ini merupakan sejarah, karena baru pertama kali diadakan di Rumah Dinas Wali Kota Pangkalpinang.

“Kami bangga dengan keberagaman karena kita satu kebersamaan, tidak ada perbedaan. Kita tandakan bahwa hari ini tongin fangin jitjong. Jangan coba-coba ada konflik sara, wali kota akan menjaganya,” kata Molen sapaan akrab Wali Kota Pangkalpinang.

Inisiatif yang dilakukan oleh orang nomor satu di Kota Pangkalpinang itu, ternyata mendapatkan pujian dari Anggota DPR RI Dapil Bangka Belitung, Rudianto Tjen.

Menurut Rudianto Tjen, lewat momentum imlek ini diharapkan masyarakat Kota Pangkalpinang lebih kompak lagi demi kemajuan Kota Pangkalpinang yang lebih baik.

“Saya bangga karena Pak Molen ini walau tidak merayakan imlek tapi mengadakan imlek bersama di rumah dinasnya. Saya harap ini bukan terakhir. Babel punya sejarah panjang kerukunan dalam keberagaman ini,” kata dia.

Menurut legislator PDI Perjuangan itu, acara Imlek di Rumah Dinas Wali Kota Pangkalpinang yang notabene muslim baru pertama kali dilakukan di Indonesia.

“Mungkin Pak Molen satu-satu wali kota muslim yang melaksanakan imlek bersama di rumah dinasnya. Kita terus gelorakan fanghin tonghin jitjong dengan hidup psejahtera antar umat agama, suku dan budaya,” pungkasnya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Berita Terkait