Purna Tugas di DPRD Babel, Mang Baharun dan Mang Anen Ajak Tetap Semangat

Pangkalpinang, Swakarya.Com. Setiap ada pertemuan pasti ada perpisahan, tetapi bukan berarti perpisahan ini akan menjadi alasan untuk saing melupakan. Seperti yang terjadi pada hari ini di Sekretariat DPRD Provinsi Kep. Bangka Belitung (Babel).

Pagi ini, Jumat (25/06) tampak berbeda dari hari biasanya selain melaksanakan jalan santai dan senam pagi tampak terlihat sebuah spanduk besar bertuliskan “Hajatan Turun Rumah Mang Baharun & Mang Anen”.

Pasalnya 2 orang ASN Sekretariat DPRD Provinsi Kep. Babel (Baharun dan Zulkarnaen) memasuki masa purna tugas (pensiun) sebagai ASN Pemprov Kep. Babel. Dimana Mang Anen memasuki masa pensiun tepat tanggal 1 Mei kemarin dan Mang Baharun tanggal 1 Juli.

Sebagai ungkapan rasa terimakasih atas dedikasinya selama ini kepada Pemprov Kep. Babel terlebih khusus Sekretariat DPRD Provinsi Kep. Babel, memberikan penghargaan yang setinggi-tingginya dengan mengadakan acara purna tugas yang bertempat di pelataran parkir Kantor Sekretariat DPRD Provinsi Kep. Babel.

Dalam sambutan Mang Baharun panggilan akrabnya menyemangati seluruh ASN dan pegawai Sekretariat DPRD untuk terus produktif dan meningkatkan etos kerja dalam bekerja baik didalam ataupun diluar kantor.

“Walaupun kami berdua sudah tidak bekerja lagi di Sekretariat DPRD, tapi masih ada 4 OPD yang sudah siap menunggu kami tanpa test, Pertama kalau kawan-kawan pada saat menghubungi saya dan mendengar gemercik air berarti saya sedang di Dinas Perikanan (mancing), ketika mendengar suara kicau burung dan ranting yang patah berarti saya ada Dinas Perkebunan, begitupun kalau suara gemuruh mesin yang terdengar yang berarti saya ada di Dinas Pertambangan. Terakhir, yang tidak kalah penting hiruk pikuk transaksi jual beli, nah itu di Dinas Perdagangan,” canda Mang Baharun yang disambut gelak tawa anggota DPRD dan ratusan pegawai DPRD.

Di usia yang sudah menginjak 58 tahun ini, beliau juga berharap dapat terus berguna bagi keluarga, masyarakat dan negara kedepannya. Tak lupa juga yang paling utama jaga kesehatan, karna kesehatan itulah harta yang paling berharga.

“Kalau badan sehat makanan yang tidak enakpun bisa menjadi enak, tetapi kalau badan sakit makanan enak dan mewah akan terasa hambar,” ujarnya.

Artinya selama Tuhan masih memberikan badan yang sehat dan kuat tetaplah untuk terus bekerja dan tetap semangat.

Senada Baharun, Mang Anen juga berpesan agar senantiasa untuk tetap semangat dalam bekerja dan meningkatkan kompetensi diri.

“Kepada adek-adek disini bekerjalah dengan baik dan rajin supaya kedepan karirnya semakin maju,” pesannya.

Dikesempatan yang sama Sekretaris DPRD Provinsi Kep. Babel, M. Haris AR, AP menyampaikan rasa bangga dan terimakasihnya atas jasa-jasa dan dedikasinya Mang Anen dan Mang Baharun selama mengabdi di Sekretariat DPRD Provinsi Kep. Babel.

“Kami atas nama keluarga besar Sekretariat DPRD mengucapkan terimakasih yang sebesar-besarnya kepada Bang Anen dan Bang Bron atas kinerja dan sumbang pikirannya kepada kantor yang kita cintai ini,”ungkapnya.

Lebih jauh pejabat esselon II ini mengatakan masa pensiun merupakan suatu hal yang akan dilalui oleh setiap ASN nantinya. Oleh karenanya pada hari ini kita melepas bang Anen dan Baharun untuk memasuki purna tugas.

“Semoga Bang Anen dan Bang Baharun tetap diberikan kesehatan, umur yang berkah dan sukses untuk kedepannya,” tutupnya.***

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Berita Terkait