Pangkalpinang, Swakarya.Com. Koordinator Steering Komite (SC), Fega Erora mewakili panitia Munas Ikatan Keluarga Alumni Universitas Bangka Belitung (IKA UBB) mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang telah membantu dan berpartisipasi dalam mensukseskan Munas 1 IKA UBB.
Rangkaian kegiatan Munas 1 IKA UBB telah sukses terlaksana selama 2 hari dengan 2 agenda besar, yakni Sarasehan Nasional pada tanggal 14 Desember 2019, dan Pleno Munas 1 IKA UBB pada tanggal 21 Desember 2019 kemarin.
“Terkhusus kepada keluarga alumni, support partner, dan mitra-mitra strategis IKA UBB. Tanpa dukungan dari semua pihak, tidak akan mungkin Munas 1 IKA UBB dapat sukses terlaksana,” ujarnya kepada redaksi Swakarya.com, Minggu (22/12).
Beberapa capaian yang didapat dalam Munas diantaranya:
Sebaran 5000-an alumni UBB kata Fega, diharapakan tidak lupa untuk menyempat-nyempatkan diri dalam berbakti kepada ‘ibu kandung’ kampus UBB serta terus berkontribusi dan bersinergi membangun dan memperkuat persatuan bangsa indonesia ke depan.
“Salam Solid Penuh Perhatian kepada seluruh alumni,” pungkasnya.
Penulis: Fakih