Mahasiswa UBB dan Polman Babel Merasa Bersyukur Miliki Kesempatan Magang di PT Timah Tbk

Pangkalpinang, Swakarya.Com. PT Timah tbk membuka program magang bagi mahasiswa setiap tahunnya, terhitung program ini dimulai dari beberapa tahun dibelakang.

Kali ini mahasiswa dari kampus di Bangka belitung yaitu UBB dan Polman BaBel shindy, Seldy, siti, dan Galindra mendapatkan kesempatan magang di PT Timah tbk.

Mereka mendapat kesempatan magang selama 3 (tiga) bulan dengan posisi penempatan yang disesuaikan dengan latar belakang jurusan.

Selama tiga bulan menjalani program magang di PT Timah banyak pengalaman serta pelajaran yang di dapat dan kesempatan yang cenderung diinginkan banyak orang.

“Selama magang di PT Timah ini saya mendapatkan banyak sekali ilmu dan pembelajaran, berkesempatan magang di PT Timah adalah suatu hal yang sangat saya syukuri”, ucap shindy dalam testimoninya pasca magang dikutip dari Instagram timah.learning pada Jumat, 25 Juni 2021.

“Kesempatan magang dalam program PMMB Batch 1 tahun 2021 ini merupakan kesempatan yang sangat berharga untuk pengembangan dan pengaplikasian keilmuan yang di dapat selama perkuliahan”, ujar Seldy.

Tahun ini mahasiswa universitas Bangka Belitung yang memiliki paling banyak kursi magang pada PMMB Batch I ini.

“Selama 3 (tiga) bulan saya magang di PT Timah tbk banyak sekali hal yang saya pelajari dan disini saya diajarkan untuk lebih sigap dan mandiri saat bekerja, terimakasih atas kesempatannya PT Timah tbk”, pungkas siti.

Mahasiswi Polman BaBel Galindra Mutiara juga menyampaikan kesenangan dan banyaknya pembelajaran yang di dapat di program magang ini dalam testimoni yang dibagikan di Instagram timah.learningcenter.

“Selama mengikuti PMMB Batch I ini banyak sekali pengalaman seru dan banyaknya pembelajaran yang didapat terkait latar belakang jurusan saya” Ucapnya.

Penulis: Gifari

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Berita Terkait