Lindungi Hak Pilih, PPK Tempilang Natak Kampong ke Sawah, Sosialisasi Coklit dan Jadwal Pilkada Babar 2020

Tempilang, Swakarya.Com. Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) Tempilang kembali melaksanakan kegiatan Natak Kampong.

Kegiatan Natam Kampong dilaksanakan dengan tujuan untuk menyosialisasikan jadwal pelaksanaaan Pilkada Kabupaten Bangka Barat Tahun 2020 dan juga menyosialisasikan tahapan pencocokan dan penelitian data (Coklit) yang masih berlangsung saat ini.

Anggota PPK Tempilang, Chindra Pratama kepada redaksi Swakarya.com mengatakan, bahwa kegiatan Natak Kampong Jumat (24/07) kemarin dinamakan Natak Kampong Jilid 2.

“Kalau sebelumnya kegiatan Natak Kampong telah kami laksanakan di dua desa, yaitu Desa Air Lintang dengan sasaran Komunitas Nelayan dan Desa Sinar Surya dengan sasaran Tokoh agama,” jelas alumnus FH UBB ini.

Sedikit berbeda dari kegiatan Natak Kampong sebelumnya kata Chindra, kali ini kegiatan Natak Kampong dilakukan dengan terjun ke lokasi sawah di Desa Simpang Yul dengan menyasar kepada kelompok tani.

“Kegiatan Natak Kampong ini diharapkan kepada masyarakat untuk menggunakan hak pilihnya sehingga partisipasi masyarakat di Kecamatan Tempilang bisa meningkat dari Pemilu Serentak tahun 2019 yang lalu,” imbuhnya.

Ketua PPK Tempilang, Novriansyah berpesan agar masyarakat tidak golput demi masa depan Kabupaten Bangka Barat yang lebih baik.

Lebih lanjut, Novriansyah juga berpesan kepada masyarakat agar yang belum dicoklit oleh Petugas Pemutakhiran Data Pemilih (PPDP).
diharapkan segera melapor ke PPDP setempat.

“Sehingga tidak ada masyarakat yang tidak tercoklit atau terlewatkan oleh petugas kita,” imbuhnya.

Kegiatan Natak Kampong Jilid 2 ini selain dihadiri oleh PPK juga dihadiri oleh PPS, PPDP, Pangawas Desa/Kelurahan dan Panwascam Kecamatan Tempilang.

Editor: Fakih

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Berita Terkait