Komunitas Dan Gabungan Mahasiswa Babel Bersatu Galang Dana, Bentuk Kepedulian Untuk Sesama

Pangakalpinang, Swakarya.Com. Banjir parah yang melanda beberapa daerah (Lebak Banten, Jakarta dan Jawa Barat) mendapat perhatian khusus dari Persatuan Mahasiswa dan Alumni Bidik Misi Nasional Wilayah 2 Bangka Belitung.

Mulai tanggal 10 – 12 Januari 2020, sejumlah perwakilan komunitas dan mahasiswa berkomitmen melakukan penggalangan dana kemanusiaan yang berlokasi di beberapa titik lampu merah yang ada di kota Pangkalpinang.

Abdul Rohman selaku Ketua Permadani Diksi Nasional wilayah 2 mengungkap bahwa galang dana ini untuk merespon kejadian musibah banjir yang melanda beberapa daerah.

“Aksi penggalangan dana serentak ini kita laksanakan semata-mata adalah bentuk kepedulian kita sebagai manusia, kita adalah makhluk sosial dan sudah seharusnya saling bantu membantu. 3 hari berturut kita turun ke jalan dengan semangat dan semoga hasilnya bisa mengurangi beban korban banjir disana nantinya,” ungkapnya.

Dia menambahkan, dalam penggalangan kali ini juga turut ambil andil beberapa komunitas dan gabungan mahasiswa seperti Formadiksi UBB, Formasi IAIN, UKM Seni IAIN, DEMA fakultas Tarbiyah, Prestasiqu Babel, HIMASI STMIK, Racana IAIN, Mahabbaturrosul, IPM kota Pangkalpinang, Forum OSIS Pangkalpinang , Osis Se-Bangka Tengah dan IRMAS Assa Adah.

“Kami terus mengajak seluruh elemen bangsa dan umat bergerak untuk berbagi dan menyelamatkan masyarakat yang terdampak musibah banjir. Kami juga berterima kasih kepada semua pihak yang berkenan membantu saudara-saudara yang terkena musibah banjir, semoga para dermawan dan relawan tak lelah membantu sesama,” tutupnya.

Penulis : Ryannico

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Berita Terkait