Buka Puasa Bersama Santri Ponpes Arroyan, Wali Kota Pangkalpinang Dibuat Terkesan

Pangkalpinang, Swakarya.Com. Wali Kota Pangkalpinang Maulan Aklil menghadiri acara Buka Puasa Bersama Anggota DPR RI Rudianto Tjen bersama Santri Pondok Pesantren (Ponpes) Arroyan Pangkalpinang, Jumat (22/04).

Dalam kesempatan itu, orang nomor satu di Kota Pangkalpinang itu berpesan kepada para Pengurus DPD LDII Kota Pangkalpinang maupun Pengurus Ponpes Arroyan untuk tidak segan berkomunikasi dengannya apabila memerlukan bantuan.

“Manfaatkan saya selagi menjadi Wali Kota. Saya menjadi Wali Kota untuk berbuat dan bermanfaat untuk Kota Pangkalpinang,” imbuhnya.

Pria yang akrab disapa Molen ini ternyata baru kali pertamanya berkunjung ke Ponpes Arroyan yang berada di bawah naungan DPW LDII Kepulauan Bangka Belitung ini. Ia pun akhirnya dibuat terkesan dengan prestasi para santri, serta sarana dan prasarana yang dimiliki oleh Ponpes Arroyan.

“Saya baru masuk sini, ternyata keren ini, luar biasa. Terima kasih undangannya. Saya berharap mudah-mudahan selagi saya menjadi Wali Kota, saya bisa bermanfaat untuk LDII Bangka Belitung,” pungkasnya.

Turut hadir dalam kegiatan tersebut, Ketua DPW LDII Babel Ari Sriyanto, Ketua Baitul Muslimin Babel Aldy Kurniawan, Ketua Yayasan Pondok Pesantren Arroyan, serta Ketua DPD LDII Kabupaten/Kota se-Pulau Bangka.***

Penulis: Fakih

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Berita Terkait