Bocah Tiga Tahun Tenggelam di Basel, Basarnas Babel Buka Operasi Gabungan

Pangkalpinang, Swakarya.Com. Tim SAR Gabungan yang terdiri dari 1 Tim Rescue Kantor SAR Pangkalpinang beserta Pos Unit Siaga SAR Toboali , TNI AL, POLAIRUD Polres Bangka Selatan, POLAIRUD DIR POLDA BABEL, LASKAR SEKABAN, BPBD, Nelayan dan Warga Setempat masih berupaya melakukan pencarian terhadap saudara Ilham (3) alamat Desa Penutuk, Kecamatan Lepar, Kabupaten Bangka Selatan.

Sebelumnya tepat saat Peringati HUT RI ke-76, pada 17 Agustus 2021 Pukul 09.30 WIB 1 keluarga dengan dua dewasa pasangan suami-istri dengan dua anak ini berangkat dari Desa Penutuk Pulau Lepar menuju Pelabuhan Sadai menggunakan Speedboat.

Dengan kecepatan tinggi  Speed boat ini telah mendekati tujuan yakni pelabuhan Sadai, tak disangka secara tiba-tiba speed boat yang digunakan terbalik mengakibatkan satu anak dari keluarga tersebut adalah Ilham (3) tenggelam hingga kini belum ditemukan sedangkan tiga orang lainnya berhasil diselamatkan.

Mendapatkan Info tersebut Kepala Kantor Pencarian dan Pertolongan Kelas B Pangkalpinang membuka Operasi SAR Gabungan.

Rencana operasi SAR hari ini Fazzli,S.A.P selaku SAR Mission Cordinator mengungkapkan “Pencarian akan dilakukan penyisiran di permukaan air dengan Search Area yang dibagi menjadi tiga sektor  antara lain.

Sektor I:
B. 3° 0’11.23″S 106°43’53.06″E,
F. 2°59’21.51″S 106°44’21.84″E,
G. 2°59’5.66″S 106°43’47.01″E,
H. 2°59’52.79″S 106°43’16.10″E
Luas: 3.2 NM2

Sedangkan alut yang digunakan Kapal Patroli TNI AL & Polairud Polres Basel

Sektor II :
C. 2°59’48.75″S 106°44’6.01″E
D. 3° 0’19.64″S 106°45’16.24″E
E. 2°59’50.44″S 106°45’32.34″E
F. 2°59’21.51″S 106°44’21.84″E
Luas: 3.5 NM2

Alut yang digunakan Kapal Patroli Polairud Direktorat Polda Babel dan Rubberboat Laskar Sekaban

Sektor III :
A. 3° 0’42.93″S 106°45’4.03″E
B. 3° 0’11.23″S 106°43’53.06″E
C. 2°59’48.75″S 106°44’6.01″E
D. 3° 0’19.64″S 106°45’16.24″E
Luas : 3.4 NM2

Alut yang digunakan Rubberboat BASARNAS dan kapal Nelayan

Fazzli,S.A.P. berharap dalam pencarian ini korban anak berusia tiga tahun tersebut dapat segera ditemukan.***

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Berita Terkait