Bangka, Swakarya.Com. Kelompok nelayan diwilayah kecamatan Puding Besar dan Ridu Silip mendapatkan bantuan sarana dan prasarana berupa lima unit kapal penangkapan ikan kapasitas tiga gross ton dari Pemerintah Kabupaten Bangka, Senin (22/11).
Bupati Bangka, Mulkan mengatakan, bantuan yang diberikan ini sebagai bentuk upaya pemerintah untuk meningkatkan pendapatan serta perekonomian nelayan setempat.
“Kita berharap, lewat bantuan yang diberikan dapat bermanfaat bagi penerimanya serta dapat meningkatkan hasil tangkap nelayan daerah ini,” katanya
Dikatakan dia, untuk bantuan sarana dan prasarana yang diberikan kepada nelayan ini merupakan program lanjutan yang bersumber dari Dana Alokasi Khusus (DAK) tahun 2021.
Hanya saja, untuk tahun ini, pemerintah pusat hanya bisa merealisasikan bantuan lima unit kapal penangkapan ikan kepada nelayan di Bangka mengingat keterbatasan anggaran.
“Karena keterbatasan anggaran, tahun ini bantuan yang diberikan hanya lima unit kapal saja, beda dengan tahun sebelumnya, bantuan yang diberikan sebanyam delapan unit kapal,”katanya.
Untuk itu, Bupati mengucapkan terima kasih kepada pemerintah pusat atas bantuan yang diberikan. Pasalnya, dari 514 wilayah kabupaten yang ada di Indonesia, hanya sekitar 70 persen yang mendapat bantuan dari pemerintah pusat termasuk didalamnya pemerintah Kabupaten Bangka.
“Saya minta, bantuan yang diberikan, jangan dialih fungsikan untuk sarana angkutan kegiatan penambangan biji timah. Gunakan bantuan itu sesuai dengan peruntukkannya,” katanya.
Sementara Kepala Dinas Perikanan Kabupaten Bangka, Syafarudin mengatakan sarana dan prasarana kapal penangkapan sebanyak lima unit dibagikan masing – masing tiga unit untuk kelompok usaha bersama di Kecamatan Puding Besar dan dua unit di Kecamatan Riau Silip.
Penulis : Lio