Pangkalpinang, Swakarya.Com. Plt Asisten Pemerintahan dan Kesra Setda Kota Pangkalpinang, Syahrial mengikuti evaluasi Laporan Penyelenggaraan Pemerintah Daerah (LPPD) di ruang rapat kantor Wali Kota Pangkalpinang, Senin (26/7/2021).
Syahrial menuturkan Pemerintah Kota Pangkalpinang siap melaksanakan evaluasi dan siap menyampaikan data-data yang dibutuhkan untuk dievaluasi.
“Sebagaimana untuk tujuan tata kelola pemerintahan yang baik yaitu pengawasan dan controling demi pemerintahan yang transparan, akuntabilitas, maka kami siap,” jelasnya.
Asisten Administrasi Umum, Erwandy mengatakan pemkot belum mendapatkan hasil keputusan tentang LPPD di tahun 2019, yakni untuk TPP berdasarkan dari sembilan variabel, satu diantaranya LPPD.
“Kami ingin tahu hasil LPPD di tahun 2019 dan pastinya 23 OPD yang terlibat dalam LPPD prinsipnya sudah siap diklarifikasi dan dikonfirmasi,” ucap Erwandy.
Kasubbag Peningkatan Kapasitas Evaluasi Penyelenggaraan Pemerintahan Setda Provinsi Kepulauan Bangka Belitung, Dian Lestari menuturkan skor LPPD tidak lagi ditunjukkan, namun dikeluarkan dalam bentuk piagam dan masih dalam proses pencetakan.
“Biasanya nanti dihubungi dan Provinsi yang akan mengambil serta diteruskan ke Kabupaten/Kota,” ucap Dian Lestari
Pihaknya belum berani menyampaikan, namun sementara informasi yang didapatkan hasil dari tim nasional Kemendagri sesuai evaluasi, Kota Pangkalpinang meraih peringkat 1 LPPD di tingkat regional Provinsi Kepulauan Bangka Belitung.
“Tetapi lebih baik kita tunggu surat keputusan karena tidak menutup kemungkinan hasil tersebut bisa berubah seperti tahun-tahun sebelumnya. Kita lebih baik menunggu hasil dari pusat. Itu informasi untuk sementara ini yang bisa disampaikan,” pungkas Dian.
Korwas APD BPKP Provinsi Kepulauan Bangka Belitung, M. Riyad menambahkan, pihaknya melakukan evaluasi mulai 26-28 Juli dan diharapkan dokumen yang dibutuh diunggah ke aplikasi sehingga daoat diperoleh capaiannya.
“Terkait teknis tentu kami butuh ruangan agar kami dapat melakukan konfirmasi apabila ada data-data yang ditanyakan,” katanya.
Penulis: Sandy