Dorong Peningkatan PAD di Bangka, Bupati Mulkan Harap Tahun Ini Pembayaran Digitalisasi Segera Terealisasi

Swakarya.Com. Bupati Bangka, Mulkan membuka kegiatan High Level Meeting (HLM) Satgas TP2DD (Tim Percepatan dan Perluasan Digitalisasi Daerah) Pemkab Bangka di gedung Aurora Hotel Tanjung Pesona Sungailiat, Senin (11/09/2023).

Pada kesempatan itu, Bupati Mulkan mengatakan kegiatan tersebut bertujuan untuk percepatan sistem pembayaran tunai dan non tunai yang menggunakan metode digital di daerah ini dalam rangka mendukung program nasional.

Untuk itu, lanjutnya, seluruh OPD di lingkungan Pemkab Bangka diikutsertakan dalam kegiatan ini, agar perluasan digitalisasi dapat terealisasi dengan baik.

“Lewat program ini nantinya akan memberikan percepatan dan kemudahan serta keselamatan bagi masyarakat saat melakukan transaksi pendapatan maupun pembayaran,” katanya.

Dia menambahkan, semua pembayaran saat ini diharapkan menggunakan metode digitalisasi, seperti lewat link yang sudah tersedia, misalnya Qrish, Dana, Link Aja, sehingga metode yang dimaksud dapat menambah Pendapatan Asli Daerah (PAD).

Bahkan kata Bupati Mulkan, untuk percepatan digitalisasi daerah ini, Kabupaten Bangka menempati urutan pertama di triwulan pertama dengan capaian skor 95,85 persen dari seluruh Kabupaten dan kota yang ada di Babel.

“Mudah mudahan di triwulan ke dua semuanya sudah mencapai 100 persen,” katanya.

Sementara, untuk sosialisasi sendiri, sambungnya, belum lama ini pihaknya bersama Bank Sumsel Babel telah memperkenalkan metode digitalisasi tersebut kepada masyarakat saat kegiatan itu berlangsung di pelataran Pasar Sungailiat.

Hal senada dikatakan Sekretaris TP2KDD Kabupaten Bangka, Takriyadi menambahkan tim ini dibentuk sesuai SK Bupati Bangka tentang pembentukan TP2DD, yang mana kegiatan tersebut bertujuan untuk meningkatkan capaian ekonomi pasca covid dan mendorong percepatan ekonomi serta pengelolaan keuangan daerah yang transparan dan akutabel demi menuju percepatan dalam meningkatkan PAD.

“Ini untuk mendorong Pendapatan Asli Daerah serta mendorong pembayaran lewat digital,dimana masyarakat belanja sudah menggunakan aplikasi Qrish, aplikasi Oppo, Link Aja, hingga Dana dengan tujuan untuk mengurangi transaksi menggunakan uang tunai,” jelasnya.

Dia berharap, lewat Satgas yang dibentuk ini, pembayaran digitalisasi di daerah ini dapat segera terealisasi di tahun ini, “dan kepada masyarakat daerah diharapkan mendukung semua program demi meningkatkan percepatan Pendapatan Asli Daerah,” ujarnya,

Dalam kegiatan tersebut diikuti oleh Kepala Bank Sumsel Babel Cabang Sungailiat, Deputi Kepala Perwakilan Bank Indonesia bidang Sistem Pembayaran Bangka Belitung dan seluruh PPK masing masing dari OPD lingkungan Pemkab Bangka

Penulis : Lio

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Berita Terkait