Pangkalpinang, Swakarya.Com. Sekretaris Daerah Kota Pangkalpinang, Radmida Dawam mengatakan pariwisata menjadi sektor prioritas Kota Pangkalpinang. Kebersihan destinasi wisata terutama toilet menjadi wajah yang menjadi daya tarik wisatawan baik nusantara maupun mancanegara.
“Mungkin pantai kita tidak seindah pantai2 lainnya. Tapi kita bisa menjual makanannya, adat kebudayaan dan tariannya. Kita juga bisa menjual kebersihan destinasi wisata dengan toiletnya yang bersih, “ujarnya saat menghadiri pelatihan pengelolaan toilet di destinasi pariwisata Kota Pangkalpinang di Bangka City Hotel, Kamis (24/06/21).
Kata Radmida, toilet adalah fasilitas layanan umum bagi wisatawan untuk mehadiri dan menikmati destinasi wisata. Banyak toilet yang belum standar. Ini menjadi prioritas pembenahan sesuai dengan isu pengembangan destinasi wisata yaitu kebersihan, keamanan, kesehatan, pelestraian lingkungan, dan regualasi daerah.
“Kamar mandi tidak bisa dibohongi. Yang penting bukan mewahnya toilet, tapi bersihnya dan bagaimana kita menjaga toilet tersebut. Mau pipis kalau toiletnya kotor juga gak jadi kita, ” jelasnya.
Dia berharap dengan destinasi wisata yang bersih dapat meningkatkan jumlah wisatawan nusantara dan mancanegara yang lesu berkunjung akibat pandemi Covid-19.
Sementara Kepala Bidang Pariwisata, Dwidi Sutiasmi menambahkan keberadaan toilet umum di area publik harus memperhatikan lingkungan sekitar agar tidak mencemari lingkungan, mengingat banyaknya pengunjung yang menggunakan fasilitas ini.
“Kebutuhan akan fasilitas umum ini semakin hari semakin meningkat seiring dengan bertambahnya penduduk dan banyaknya orang berpergian. Sehingga menuntut para pengelola destinasi pariwisata untuk memeberikan fasilitas terbaik, ” jelasnya.
Perkembangan pariwisata Indonesia berhubungan erat dengan sektor lain dalam kehidupan masyarakat, dimana perkembangannya sangat tergantung oleh banyak faktor seperti ketersediaan sarana dan prasarana.
Oleh karenanya, melalui palatihan pengelolaan toilet ini diharapkannya dapat meningkatkan pengetahuan dan keterampilan dalam bidang layanan di sarana umum pariwisata, serta mewujudkan layanan toilet umum dengan prinsip bersih, kering, harum. Dan juga meningkatkan kunjungan wisatawan nusantara maupun mancanegara.
Penulis: Sandy