Swakarya.Com. Program Kapal Pemuda Nusantara (KPN) Sail Nias yang diselenggarakan oleh Deputi Bidang Pemberdayaan Pemuda dan Peningkatan Kualitas Pemuda Kementerian Pemuda dan Olahraga (Kemenpora) RI, berlangsung sejak tanggal 30 Agustus lalu hingga 21 September 2019 mendatang dengan rute perjalanan Jakarta-Sibolga-Nias dan Lampung.
Sebelum mereka berkesempatan belayar selama kurang dari satu bulan, delegasi yang mengikuti kegiatan tersebut di provinsinya masing-masing telah melewati berbagai tahap seleksi yang sangat ketat dan melelahkan sehingga terpilihlah 3 delegasi tangguh yang terdiri dari 2 orang putri dan 1 orang putra.
Salah satunya Provinsi Sulawesi Selatan yang mengirimkan tiga delegasinya yaitu Muh. Alwi pemuda asal Kabupaten Pinrang, Muslihatul Inaya pemudi asal Kabupaten Sekkang, dan Ida Ainul Mardiah pemudi asal Kabupaten Liwu Utara.
Muh. Alwi, salah satu delegasi Provinsi Sulawesi Selatan mengaku bangga karena dapat menjadi bagian dari pemuda pemudi terbaik perwakilan dari seluruh provinsi di Indonesia.
“Kegiatan ini sangat luar biasa karena pemuda yang berlayar adalah hasil seleksi dari masing-masing provinsi yang disatukan dan membuat aksi nyata,” tutur mahasiswa Universitas Hasanuddin Makassar ini kepada redaksi Swakarya.Com.
Selama mengikuti rangkai kegiatan kata Alwi, mereka berkesempatan bertemu langsung dengan para tokoh nasional. Selain itu, mereka juga disibukkan dengan berbagai kegiatan bakti sosial, mempromosikan wisata bahari, penampilan seni budaya dari setiap daerah, serta kegiatan wisata edukasi.
“Saya sangat beruntung mengikuti kegitan ini, pasalnya bertemu dengan orang-orang hebat dari setiap provinsi yang ada di Indonesia secara lengkap adalah hal yang sangat luar biasa,” ujarnya.
Pada tahun ini kata Alwi berbeda dengan tahun-tahun sebelumnya, karena pelayaran pada tahun ini yang menggunakan Kapal Tanjung Kambani 971 itu tak hanya ditumpangi oleh delegasi KPN Sail Nias, tetapi turut andil dari Saka Bahari Pramuka, Belanegara, Sekolah Tinggi Pelayaran, dan Putra-Putri Maritim Indonesia.
Penulis : Tahir