Bangka, Swakarya.Com. Polres Bangka menggelar Tes Kesehatan Jasmani (TKJ) yang diikuti oleh seluruh personil yang ada di Mapolres Bangka, Jum’at (3/7).
Kapolres Bangka, AKBP Widi Haryawan melalui Kabag Sumda Polres Bangka, AKP Elpiadi, mengatakan kegiatan tersebut bertujuan untuk mengetahui sejauh mana kondisi jasmani/ fisik personil kepolisian setempat.
Menurut Kabag Sunda, Tes Kesamaptaan Jasmani bagi anggota Polri dan PNS dilakukan secara berkala persemester dengan mengikuti rangkaian kegiatan kesamaptaan jasmani.
“Kegiatannya meliputi tes jasmani meliputi lari 12 menit, push up, sit up, pull up dan shuttle run,” katanya.
Ditambahkan Kabag Sumda, kegiatan ini merupakan kegiatan rutin yang dilaksankan selama enam bulan sekali oleh personil Polres Bangka dimana kegiatan tersebut program kerja Bagian Sumber Daya Manusia (Sumda) untuk mengukur kemampuan anggota di bidang jasmani.
“Jadi TKJ kami gelar selama tiga hari yaitu tanggal 3,4, dan 5 Juli 2020 supaya semua anggota dapat mengikutinya tanpa mengganggu kegiatan pokoknya,” katanya.
Kabag Sumda berharap lewat kegiatan tersebut dapat menjaga kebugaran jasmani seluruh personil wilayah itu agar tetap prima sehingga pelayanan kepada masyarakat berjalan maksimal. (Lio)