Hendak Kabur ke Palembang, Dedek Ditangkap di Pelabuhan Muntok

Bangka, Swakarya.Com. Entah apa yang menjadi alasan Dedek, terduga pelaku penganiyaan terhadap rekannya sendiri, IP (korban, red), hingga IP harus menjalani perawatan di RS Bhakti Wara Pangkal Pinang.

Usai menganiaya IP, Dedek langsung melarikan diri. Namun upayanya gagal karena Dedek terlebih dulu ditangkap di Pelabuhan Muntok saat hendak kabur ke Palembang pada Selasa (14/06) malam.

Kapolres Bangka, AKBP Indra Kurniawan melalui Kapolsek Mendobarat, Iptu Haryoso, Rabu (15/6) menjelaskan, penganiayaan tersebut terjadi pada Selasa (14/6) sekitar pukul 03.00 WIB di sebuah kamp sawit pondok kelapa Dusun Air Petaling Desa Penagan, Kecamatan Mendobarat.

Indra menjelaskan, berdasarkan keterangan yang dihimpun dari korban, saat kejadian korban sedang baring di dalam pondok. Tanpa disadari, Dedek datang menghampiri korban, lalu memukul korban menggunakan sebilah parang tepat pada bagian bahu sebelah kiri sebanyak satu kali, pada bagian lengan tangan sebelah kiri sebanyak satu kali, pada bagian lutut kaki sebelah kiri sebanyak satu kali, dan pada bagian kepala sebanyak satu kali.

Tak sampai disitu saja, Dedek juga memukul tubuh korban dengan menggunakan sebuah palu secara berulang-ulang dan mengakibatkan korban harus dilarikan ke RS Bhakti Wara Pangkal Pinang guna mendapati perawatan medis.

Selanjutnya, usai kejadian itu pihaknya mendapati laporan terkait penganiayaan yang dilakukan tersangka Dedek terhadap korban IP dan melakukan penyelidikan hingga mendatangi kediaman keluarga tersangka yang berada di Desa Pasir Garam Kecamatan Simpang Katis, Bangka Tengah.

“Saat disana kami mendapat informasi bahwa tersangka ada meminjam uang dan kemudian pergi meninggalkan rumah keluarganya. Dan berdasarkan analisa dan evaluasi di lapangan, diduga pelaku melarikan diri menuju Mentok, Bangka Barat dengan menggunakan angkutan umum,” katanya.

Setelah itu, kata Indra, pihaknya langsung berkoordinasi dengan Tim Opsnal Polres Bangka Barat untuk melakukan pengecekan terhadap penumpang kapal Feri yang hendak menuju Palembang.

Tak lama berselang, sekitar pukul 22.00 WIB, Tim Opsnal Polres Bangka Barat yang melakukan penyisiran terhadap semua penumpang yang hendak naik ke atas kapal berhasil menemukan seorang laki-laki yang mencurigakan.

“Saat diminta untuk membuka masker, ditemukan kecocokan dengan foto dan gambar pelaku yang bernama Dedek Saputra alias Dedek,” katanya.

Saat itu juga, Tim Opsnal Bangka Barat menghubungi Polsek Mendobarat terkait telah diamankannya salah satu penumpang yang diduga sebagai pelaku tindak pidana pengianyaan di wilayah hukum Polsek Mendobarat yang hendak melarikan diri lewat jalur laut.

“Setelah mendapatkan informasi dari tim Opsnal Polres Bangka Barat, sekitar pukul 23.30, kita bergerak menuju pelabuhan Mentok. Dari hasil introgasi yang dilakukan bahwa laki laki tersebut bernama Dedek Saputra yang merupakan terduga pelaku penganiyaan, pada Selasa (14/6) pukul 03.00 WIB di salah satu pondok yang ada di Dusun Air Petaling, Desa Penagan,” katanya.

Lanjutnya, tersangka pada malam itu juga langsung dibawa ke Mapolsek Mendobarat guna menjalani proses penyelidikan lebih lanjut.

“Saat itu tersangka dan barang bukti sudah kita diserahkan ke Satreskrim Polres Bangka guna menjalani proses penyidikan lebih lanjut,” katanya.

Penulis : Lio

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Berita Terkait