Pangkalpinang, Swakarya.Com. Kantor Pencarian dan Pertolongan Kelas B Pangkalpinang mengadakan latihan Selam Gabungan yang terdiri dari Tim Rescue Kantor Pencarian dan Pertolongan Kelas B Pangkalpinang dan Pramuka Peduli Kwarda Kep. Bangka Belitung.
Latihan selam gabungan ini akan diadakan selama 5 hari kedepan mulai pada tanggal 24, 25, 26 Juli 2020 latihan kering yang dilaksanakan di Kantor Pencarian dan Pertolongan Kelas B pangkalpinang dan di Kolam Renang Aqutic Pangkalan Baru Kabupaten Bangka Tengah.
Kemudian dilanjutkan pada tanggal 4 dan 5 Agustus 2020 dilaksanakan aplikasi lapangan di Pulau Ketawai, Kabupaten Bangka Tengah.
Latihan Selam Gabungan ini secara resmi dibuka oleh Kepala Kantor Pencarian dan Pertolongan Bapak Fazzli, S.A.P tepat pada pukul 14:21 Wib bertempat di Ruang Serbaguna.
Fazzli, S.A.P mengungkapkan, kegiatan ini bertujuan untuk menambah wawasan anggota pramuka tentang kegiatan selam, renang , water trappen, dan meningkatkan pengetahuan dasar tentang pertolongan di air.
“Bukan hanya itu saja para peserta yang mengikuti kegiatan ini dapat meningkatkan kemampuannya dalam kesiapan kegiatan penanggulangan bencana dan kegiatan SAR serta teknik penyelaman dasar,” ujarnya.
“Selain itu, kegiatan seperti ini merupakan bentuk silahturahmi antara Basarnas dengan Potensi SAR yang ada di wilayah kerjanya,” tutupnya.
Penulis : Tahir