Tingkatkan Kemampuan Individu, Polres Bangka Latih Kemampuan Bela Diri

Bangka, Swakarya.Com. Dalam rangka meningkatkan kemampuan individu, Polres Bangka melakukan latihan rutin bela diri Polri dihalaman Mako Mapolres Bangka, Jum’at (24/7).

Kegiatan yang dipimpin Kabag Sunda Polres Bangka, AKP Elpiadi ini diikuti sejumlah personil kepolisian yang ada di Polres Bangka.

Kapolres Bangka, AKBP Widi Haryawan melalui Kabag Ops Polres Bangka,AKP Teguh mengatakan kegiatan bela diri Polri ini bertujuan untuk melatih kemampuan beladiri dan meningkatkan kemampuan individu sebagai pendukung dalam melaksanakan tugas sehari hari.

“Kegiatan ini sangat penting untuk anggota Polri dalam melaksanakan tugas sehari hari dan kegiatan ini diikuti puluhan personil termasuk Polsek jajaran,” katanya.

Dikatakan Kabag Ops, dalam kegiatan tersebut, beladiri yang diterapkan yakni berupa pelatihan sikap siaga, sikap tempur, tangkisan, pukulan dan tendangan serta cara membawa tahanan sesuai dengan kebutuhan anggota Polri.

“Latihan bela diri tersebut dilakukan secara rutin seminggu sekali dengan bekal bela diri yang dimiliki, ada unsur kepercayaan diri yang dibangun kepada setiap anggota polisi ketika harus berhadapan dengan para pelaku tindak kejahatan maupun pengganggu keamanan dan ketertiban masyarakat,”katanya.

Penulis: Lio

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Berita Terkait