Bangka, Swakarya.Com. Pemerintah Daerah Kabupaten Bangka menyelenggarakan kegiatan Nganggung bersama di Gedung Sepintu Sedulang dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) ke-258 Kota Sungailiat, Sabtu (27/04/2024).
Kegiatan nganggung bersama masyarakat ini dimulai dari Masjid Agung dengan berjalan kaki membawa dulang menuju Gedung Sepintu Sedulang.
Pada kesempatan itu, Pj Bupati Bangka, M. Haris mengatakan, kegiatan ini bertujuan untuk menjaga tradisi di Bumi Sepintu Sedulang lewat nganggung bersama masyarakat, dengan harapan tali silaturahmi antara Pemkab Bangka dengan masyarakat yang sudah terjalin selama ini terus berjalan tanpa memandang suku, ras dan golongan.
“Kegiatan ini untuk menjaga tradisi yang ada dan juga mendekatkan pejabat dengan masyarakat,” katanya.
Dikatakannya, lewat keakraban yang terjalin inilah nantinya diharapkan dapat menjadikan daerah ini lebih optimal dalam menjalankan roda pemerintahan.
Tak cuma itu saja, ia juga meminta kepada seluruh pihak untuk turut ambil bagian dalam memeriahkan perayaan HUT Kota Sungailiat yang dikenal sebagai kota tertua di Bangka Belitung.
“Ayo semua, mari kita semarakkan hari jadi Kota Sungailiat ini dengan semeriahkan mungkin lewat kegiatan yang bermanfaat, demi kemajuan daerah ini,” katanya.
Penulis : Lio