Pangkalpinang, Swakarya.com. Pemerintah Provinsi Kepulauan Bangka Belitung (Pemprov. Babel) sangat serius dalam kebijakan Pemulihan Ekonomi Nasional (PEN) di era wabah Covid-19 dengan harapan perekonomian masyarakat kembali membaik.
Hal tersebut dibahas dalam rapat teknis yang dipimpin langsung oleh Gubernur Kepulauan Bangka Belitung (Babel), Erzaldi Rosman terkait kebijakan PEN di Ruang Rapat Gubernur Kepulauan Bangka Belitung, Selasa (20/10/20).
Dalam arahannya, Gubernur Erzaldi mengatakan, tujuan kegiatan ini adalah untuk mengetahui secara langsung rencana pembangunan yang akan dikerjakan oleh para OPD terkait di tahun 2021 mendatang sehingga, pembangunan tersebut dapat berjalan sesuai yang ditetapkan.
Baca Juga: Erzaldi Promosikan Wisma Pesanggrahan yang Diberikan Nama Oleh PT Timah
Oleh sebab itu, rapat teknis ini sangat penting, mengingat setiap pembangunan yang dilakukan harus dapat memberikan manfaat bagi masyarakat luas.
“Dalam rapat ini saya minta kepada OPD yang terkait supaya dapat jelaskan sejauh mana kesiapannya. Jangan sampai nantinya ketika program ini sudah berlangsung, ada sesuatu yang dapat menghambat pembangunan tersebut misalnya, di RSUD provinsi, apa saja yang harus didahulukan untuk dibangun untuk memberikan pelayanan kesehatan masyarakat yang lebih baik, juga infrastruktur lainnya,” ujarnya.
Kepala Bappeda Provinsi Kepulauan Bangka Belitung, Fery Insani dalam rapat menyampaikan alokasi anggaran secara reguler sesuai pagu. Menurutnya, supaya dana tersebut dapat digunakan sesuai yang diinginkan, masing-masing OPD harus menyiapkan kegiatannya sesuai kemampuan anggaran yang ada.
Baca Juga: Gubernur Erzaldi Harap Para Nelayan Muntok Dapat Memanfaatkan Program KUR
Dalam rapat ini, ada beberapa hal yang dibahas untuk dikerjakan di tahun anggaran 2021, di antaranya pembangunan jalan di Kabupaten Bangka, Bangka Selatan, Bangka Tengah, dan Bangka Barat, termasuk perawatan jalan dan pelebaran jalan.
Selain itu dibahas juga pembangunan sarana dan prasarana di RSUD Provinsi Kepulauan Babel, serta beberapa pembangunan di Dinas Kelautan dan Perikanan Provinsi Kepulauan Babel.
Dengan rapat teknis terkait kebijakan PEN di Babel, Gubernur Erzaldi berharap dalam waktu dekat ini kesiapan program dapat terlaksana dengan baik sehingga, yang diinginkan dapat terwujud untuk kepentingan bersama.
Baca Juga: Marta, Dikabarkan Terjatuh dari Kapal Nelayan di Perairan Pulau Seliu Belitung
Selain Gubernur Babel, Erzaldi Rosman kegiatan ini dihadiri Asisten II Pemprov. Babel, Kadinkes Babel, Kepala Bappeda Provinsi Kepulauan Bab, Kepala BAKUDA Provinsi Kepulauan Babel, Kadis DKP Babel, inspektur, perwakilan dari PU, Direktur RSUP, dan undangan lainnya.***