Cegah Penyebaran Covid, Pemkab Bangka Sosialisasikan Prokes Di Pantai Rebo

Bangka, Swakarya.Com. Guna memutus mata rantai penyebaran virus Covid-19, Pemerintah Daerah Kabupaten Bangka mensosialisasikan protokol kesehatan terkait penggunaan masker kepada nelayan di Pantai Rebo, Sungailiat, Bangka, Selasa, 27 Oktober 2020.

Pada kesempatan itu, Bupati Bangka, Mulkan menjelaskan, sosialisasi protokol kesehatan yang dilakukan Pemkab Bangka ini diharapkan dapat dipatuhi nelayan setempat, salah satunya dengan menggunakan masker.

“Karena kesehatan itu sangat mahal harganya. Maka dari itu, lewat sosialisasi ini masyarakat dan nelayan disini dapat menjaga kesehatan dengan mematuhi protokol kesehatan,” katanya.

Dikatakan Bupati, pascasosialisasi terkait protokol kesehatan ini, pemerintah daerah ini akan melakukan penindakan kepada masyarakat yang tidak menggunakan masker pada saat berada di tempat umum.

Baca Juga: Mulkan Ajak Kaum Perempuan Perangi Radikalisme

“Setelah itu kita akan melaksanakan Penegakan Disiplin Prokes 3M oleh Tim Satgas Covid-19. Jadi dengan selesainya sosialisasi Prokes berupa pemberian masker ini, berarti tidak ada lagi alasan masyarakat yang mengatakan bahwa tidak adanya masker untuk digunakan,” katanya.

Ditambahkan dia, di kesempatan yang sama, pemerintah daerah ini juga memberikan bantuan paket sembako sebanyak 300 paket kepada masyarakat nelayan yang terdampak wabah covid.

Sementara, Wakil Bupati Bangka, Syahbudin menambahkan, dengan mematuhi prokes, masyarakat daerah ini dapat melindungi anggota keluarga dan lingkungan sekitar tempat tinggal dari penularan wabah covid-19.

Baca Juga: Dampak Pandemi Covid-19, Angka Kriminalitas di Bangka Meningkat

“Lewat sosialisasi ini kita berharap dapat meningkatkan kesadaran masyarakat akan penggunaan masker saat berada diluar rumah atau tempat umum lainnya,” katanya.

Kegiatan sosialisasi prokes covid-19 yang berlangsung dipantai desa Rebo ini dihadiri Sekda Bangka, Ando Hudirman, OPD Pemkab Bangka, Camat, Lurah, Kades, perangkat RT dan masyarakat nelayan setempat.

Penulis : Lio

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Berita Terkait