Pasar Tani Didukung Langsung oleh PT Timah Tbk, Edi Rhomdoni: Mimpi Saya Berbulan-bulan Kini Terwujud

Koba, Swakarya.Com. Dinas Pangan Kabupaten Bangka Tengah gelar Pasar Tani tahun 2020 dengan kampanye “Food Loss dan Waste” di halaman kantor Bupati Kabupaten Bangka Tengah pada Jum’at 27 November 2020..

Kegiatan tersebut dilaksanakan setiap tahun, yang diikuti beberapa para petani dan UMKM lokal di wilayah Kabupaten Bangka Tengah. Produk yang ditampilkan pun adalah produk lokak asli dengan berbagai macam jenis seperti sayur-sayuran dan olahan pangan lainnya.

Pasar Tani ini, sudah berjalan sejak tahun 2017 lalu, namun tahun ini dilaksanakan mendekati akhir tahun akibat pandemi covid-19 dan tetap menerapkan protokol kesehatan.

Kepala Dinas Pangan Kabupaten Bangka Tengah, Edi Romdhoni dalam keterangannya bahwa pelaksanaan kegiatan ini atas dasar sampah pangan yang terus meningkat setiap tahunnya dan memasarkan produk lokal masyarakat Kabupaten Bangka Tengah.

Menurutnya, sampah pangan perorang saja mencapai 300 KG pertahun, untuk itu Dinas Pangan ingin menekan peningkatan sampah pangan seperti sayur-sayuran dan buah.

“Sampah pangan ini, misalnya sampah pangan sayur-sayuran dan sampah pangan konsumsi yang harus ditangani dengan tepat sehingga sampah tersisa tidak meningkat pencemaran lingkungan,” katanya.

Lebih lanjut ia mengatakan, sudah semestinya masyarakat sadar akan sampah makan ini agar tidak mengambil makan yang tidak sesuai dengan porsinya.

“Bisa kita lihat, pada saat acara kondangan banyak makanan sisa, sedangkan kita tau diluar sana banyak orang yang tidak makan, sehingga kita harus mengukur diri kita ambil makanan sesuai dengan kebutuhan,” jelasnya.

Kemudian, ia juga membeberkan bahwa kegiatan ini didukung langsung oleh PT Timah Tbk melalui Corporate Social Responsibility (CSR) empat pasang tenda dan meja portebel untuk Pasar Tani.

“Bantuan ini adalah mimpi saya yang sudah berbulan-bulan, bertahun-tahun alhamdulilah terwujud, kami ucapkan terima kasih kepada direktur dan direksi PT Timah Tbk atas dukungan kelancaran acara Pasar Tani,” ungkapnya.

Selain itu, ia juga mengatakan bahwa tenda dan meja tersebut dapat dipergunakan di acara pasar dan pelayanan terpadu di daerah tertentu nantinya di Kabupaten Bangka Tengah.

Dengan begitu, hal ini sebagai bentuk kemitraan pemerintah daerah Kabupaten Bangka Tengah dengan perusahaan BUMN PT Timah Tbk.

Harapan kedepannya PT Timah Tbk terus mendukung program pemerintah dalam hal ini adalah program Pasar Tani agar terus berjalan dengan lancar setiap tahunnya.

Sementara itu, warga Simpang Perlang, Kabupaten Bangka Sumardyah salah satu pelaku UMKM produk olahan pangan seperti keripik ubi dan keripik pisang dengan nama brand KWT Dahlia Simper mengatakan bahwa dirinya merasakan manfaat dari tenda yang diberikan oleh PT Timah Tbk dalam acara Pasar Tani tersebut.

Lebih lanjut ia membeberkan bahwa tahun lalu pernah mengikuti program ini, Sumardyah merasa kepanasan dan sempat kena hujan, akibat tenda yang tidak memadai waktu itu.

“Terima kasih untuk PT Timah Tbk yang sudah kasih tenda dan meja ini, kami merasa tidak kepanasan saat mengikuti program Pasar Tani dari pemerintah,” tuturnya.

Penulis: Tahir

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Berita Terkait