Sungailiat, Swakarya.Com. Pemerintah Daerah Kabupaten Bangka memasang lampu penerangan jalan di 1.683 titik di delapan kecamatan yang ada di daerah ini.
Lauching Bangka Terang yang berlangsung di awal tahun 2023 ini dilaksanakan di Kantor Kwarcab Pramuka Sungailiat, Senin (02/01/2023) sore.
Dalam sambutannya, Bupati Bangka, Mulkan mengatakan, pemasangan lampu penerangan jalan di 1683 titik tersebut bertujuan dapat memberikan rasa nyaman kepada para pengguna jalan serta mengurangi terjadinya kriminalitas di jalanan.
“Penerangan lampu jalan sangat berhubungan erat dengan kehidupan dalam memberikan sebuah keamanan dan kenyamanan untuk masyarakat,” katanya.
Ditambahkan dia, sebelumnya, pada tahun 2022 lalu, Pemkab Bangka terlebih dahulu melakukan pengadaan lampu 60 watt di 1.683 titik yang nantinya akan di pasang di delapan kecamatan yang ada di daerah ini.
Selanjutnya, kata Bupati Mulkan, dari delapan kecamatan yang di maksud, masing masing lampu penerangan jalan akan disebar di Sungailiat sebanyak 434 titik, Belinyu 437 titik, Merawang 235 titik, Pemali 229 titik, Mendobarat 183 titik, Bakam 85 titik, Puding Besar 59 titik dan Riau Sulit 20 titik.
Sementara untuk pemasangan lampu dekoratif, sambungnya akan di pasang di sejumlah ruas jalan yang ada di kecamatan Sungailiat, seperti di jalan Achmad Yani Jalur Dua Sungailiat berupa tiang ganda di 40 titik dan tiang single 20 titik, bundaran TK Pertiwi 1 titik, bundaran rumah dinas Wabup 1 titik, bundaran Tugu Siput 1 titik dan bundaran tugu Adipura 1 titik.
Lanjutnya, untuk tahun 2023 ini, Pemkab Bangka juga melakukan pengadaan lampu 60 watt di 1.000 titik dan lampu penerangan di gang gang 30 watt untuk di pasang di 1.000 titik.
Bupati Mulkan berharap, lewat pemasangan lampu penerangan jalan ini nantinya, jalan jalan yang ada di daerah ini sudah terang berderang dan membuat para pengguna jalan serta masyarakat luas nyaman saat melintas di jalan yang ada di delapan kecamatan daerah ini.
“Dengan dipasangnya lampu penerangan jalan ini, kita berharap hal ini dapat memberikan keselamatan bagi para pejalan kaki, pengendara roda dua, roda empat serta mengurangi dan menekan terjadinya kecelakaan lalu lintas dan kriminalitas,” katanya.
Penulis : Lio