Pangkalpinang, Swakrya.Com. Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kota Pangkalpinang gelar lomba mendongeng cerita rakyat Bangka tingkat Sekolah Dasar (SD) sederajat dan Lomba Senam Bedincak tingkat Sekolah Menengah Pertama (SMP) Sederajat dalam rangka memeriahkan hari jadi Kota Pangkalpinang yang ke 262 Tahun. Rabu, 25 September 2019
Kegiatan ini diadakan demi melestarikan budaya yang ada dibangka yaitu budaya mendongeng dan senam bedincak.
Hal ini untuk memperkenalkan kepada anak anak SD dan SMP Se- kota Pangkalpinang tentang dongeng cerita bangka dan bedincak itu seperti apa.
“Karena jaman sekarang anak anak kita tidak banyak yang memahami sejarah budaya,”. Ujar Kepala Bidang Kebudayaan Ratna Purnama Sari.
Lebih Lanjut Ratna, berharap semoga acara ini bisa diadakan setiap tahun dalam rangka kegiatan HUT Kota Pangkalpinang.
“Dan Kecintaan akan seni budaya kepada siswa menjadi salah satu faktor pembentuk karakter anak sehingga tercipta generasi unggul di masa depan,”. Pungkasnya
Sementara itu, hasil perlombaan dalam lomba yang menjadi pemenang sebagai berikut,
Lomba Mendongeng Cerita Rakyat BangkaTingkat SD Sederajat :
Juara 1 : Miska
Juara 2 : filia Zahira
Juara 3 : misel panali jims
Juara harapan 1 : Hansa naila
Juara harapan 2 : sifa anindita
Juara harapan 3 : Ani salam
Lomba Senam Bedincak Tingkat SMP sederajat :
Juara 1 : SMP N 7 pangkalPinang
Juara 2 : SMP N 2 PangkalPinang
Juara 3 : SMP BUDI MULYA
Juara harapan 1 : SMP N 1 Pangkalpinang
Juara harapan 2 : SMP N 3 Pangkalpinang
Juara harapan 3 : SMP N 6 pangkalpinang
Penulis : Renaldi
Editor : Tahir