Pangkalpinang, Swakarya.Com. Walikota Pangkalpinang, Maulan Aklil atau akrab disapa Molen, Senin pagi, 2 November 2020, melepas Kontingen POPDA Kota Pangkalpinang untuk mengikuti Pekan Olahraga Pelajar Daerah (POPDA) Tingkat Provinsi Kepulauan Bangka Belitung.
Sebanyak 71 atlet dan 15 pelatih/official dikirim mewakili Kota Pangkalpinang.
Acara POPDA Provinsi Kepulauan Bangka Belitung Tahun 2020 berlangsung mulai 2 – 8 November 2020 di Toboali, Kabupaten Bangka Selatan.
Baca Juga: https://swakarya.com/ini-juara-umum-popda-kota-pangkalpinang-2020/
Acara pelepasan dihadiri langsung oleh Walikota Pangkalpinang, Maulan Aklil didampingi Plt Kadispora Kota Pangkalpinang, Erwandi di Halaman Kantor Walikota Pangkalpinang.
Dalam arahannya, Walikota menyampaikan selamat bertanding dan tetap jaga kesehatan di tengah pandemi covid 19 ini.
“Selamat bertanding, jaga sportifitas dan tetap jaga kesehatan di tengah kondisi pandemi ini,” ungkap Molen saat melepas kontingen POPDA Pangkalpinang.
“Tahun kemarin, kita mendapatkan Juara Umum di Tingkap Provinsi, semoga tahun ini tetap dipertahankan,” lanjutnya.
Molen menambahkan, bagi atlet yang mendapatkan juara, Pemerintah Kota tetap memberikan support, namun bukan berupa bonus dikarenakan kondisi pandemi ini.
“Untuk tahun ini Pemkot tidak memberikan bonus bagi atlet yang juara, karena kondisi pandemi covid 19 ini,” ucapnya.
Baca Juga: https://swakarya.com/dispora-kota-pangkalpinang-ingin-seleksi-popda-tetap-sportif/
Molen berharap para atlet tetap semangat dan mengharumkan Kota Pangkalpinang di Tingkat Provinsi Kepulauan Bangka Belitung.
Terdapat 8 Cabang Olahraga yang akan diikuti Kontingen Pangkalpinang, meliputi sepak bola, bola voli, basket, tenis lapangan, tenis meja, bulu tangkis, dan sepak takraw, dan Pencak silat.
Setelah apel berlangsung, para atlet dengan semangat menaiki bus yang disiapkan Pemkot untuk segera menuju lokasi pertandingan di Toboali, Bangka Selatan.
Penulis: Burhanudin