Menjadi remaja/ pelajar smart with Islam bukan hal yang mudah, berbagai tantangan yang dapat membawa mereka terjerumus ke jurang kegelapan semakin menguat diera kekinian melalui pergaulan.
Pelajar sebagai generasi penerus bangsa memiliki kedudukan atau peranan yang sangat penting. Tetapi, kehidupan pelajar saat ini sangat jauh dari apa yang kita harapkan.
Maka dari itu, sangat penting diera globalisasi saat ini mendidik generasi emas dengan menjadi pelajar atau remaja yang smart with Islam dengan mendalami dan memahami 7 perkara Islami agar menjadi remaja yang berguna bagi umat dan bangsa.
Berikut 7 perkara remaja smart with Islam ala generasi milenial :
1. Beriman, beramal shaleh, saling menasehati dalam kebenaran dan kesabaran
2. Selalu menjaga diri dari yang diharamkan Allah SWT
3. Mengingat selalu komitmen kepada Allah SWT 4. Menyadari selalu tidak ada daerah bebas hukum Allah SWT
5. Bersungguh-sungguh
6. Senantiasa evaluasi diri
7. Terus menerus melakukan perbaikan
“Sesungguhnya kehidupan pemuda itu demi Allah hanya dengan ilmu dan takwa (memiliki ilmu dan bertawakal) dianggap hadir (dalam kehidupan). (Imam Ssy Syafi’i)
By: Erik Juliawan Ketua Pusat Informasi dan Konseling Remaja SMA Muhammadiyah Toboali periode 2019-2020