Peringati Maulid Nabi Muhammad SAW, Pemdes Penyamun Gelar Perlombaan Keagamaan

Bangka, Swakarya.Com. Memperingati Maulid Nabi Muhammad SAW, Pemerintah Desa Penyamun beserta Ikatan Remaja Masjid dan Karang Taruna Desa Penyamun melaksanakan kegiatan Peringatan Hari Besar Islam (PHBI) di Masjid Desa Penyamun, Bangka, Kamis (7/11/2019).

Perlombaan yang diadakan antara lain Tahfidz Quran, Musabaqah Tilawatil Quran, Sarhil Quran dan Tartil Quran yang diikuti puluhan peserta.

Kegiatan yang dilaksanakan dari tanggal 1 hingga 5 November 2019 ini akan ditutup pada tanggal 8 November 2019 mendatang.

Nur Wahid selaku Ketua Panitia PHBI mengungkapkan, kegiatan ini bertujuan untuk melaksanakan pembinaan keumatan dan membina kecintaan anak-anak akan Alquran dan nilai-nilai agama.

“Kegiatan ini diisi berbagai perlombaan dengan harapan bahwa kecintaan anak-anak kepada alquran lebih baik dan lebih cinta pada Rasulullah SAW karena beberapa tahun belakangan pelaksanaan PHBI di desa ini masih kurang,”. Ujarnya.

Agus Malson sebagai Kepala Desa Penyamun menyampaikan, kegiatan ini merupakan gebrakan baru untuk generasi muda.

“Tahun ini sebagai proyek percobaan, mudah-mudahan tahun depan lebih ditingkatkan lagi, baik dari segi pembiayaan, peserta, tempat dan sebagainya,”. Pungkasnya.

Kholil yang mewakili Dewan Juri mengatakan bahwa dari kegiatan awal perlombaan tilawah, tartil, sarhil dan tahfidz, banyak terdapat potensi dari anak-anak.

“Adanya acara perlombaan ini tentunya meningkatkan dan menambah minat baca dan penghayatan untuk generasi muda, harapan kami ke depan mereka ini mendapatkan bimbingan dan termotivasi untuk bisa mengamalkan alquran serta terpacu untuk melakukan kebaikan,”. Tutupnya.

Penulis: Ryannico
Editor : Tahir

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Berita Terkait