Pangkalpinang, Swakarya.Com. Komunitas Sekolah Inspirasi gelar “Kelas Inspirasi” “Selamat Tinggal dari Zona Nyaman dan Selamat Datang Generasi Hijau”
Kegiatan Ini berlangsung di Studio photo Jugend creative haus, dengan rangkaian kegiatan Penyampaian Cerita Kehidupan Inspiratif oleh 5 Narasumber yang sangat Menginspirasi para audiens.
Dilanjutkan dengan sholat maghrib berjamaah, tausyiah, makan malam bersama dan Focus Grup Discussion (FGD), Minggu (23/02/2020).
Kisah Inspiratif pertama disampaikan oleh bapak Muhammad Rizki, S.T.,M.M, Selaku Direktur SDM PT TIMAH Tbk yang menyampaikan materi “Be a Young Leader”
“Pemuda harus kompetitif dan bersaing dengan siapapun itu dan kita harus bangkit apapun keadaannya, jika kita berusaha pasti ada jalan,” ujarnya.
Kisah Inspiratif kedua disampaikan oleh Momon Handrata S.Kom Selaku CEO Boleh.id yang menyinggung tentang “Bangkit Di Era Digitalisasi”
“Kita gak perlu jadi yang terbaik tapi harus jadi yang pertama dan orang sukses terlahir dari tantangan,” ujarnya.
Kisah Inspiratif ketiga disampaikan Oleh ibu Eka Pratiwi Taufianti, S.S. menyampaikan materi mengenai “Women Power” Kisah Inspiratif kehidupan beliau seorang tuna netra yang memiliki semangat yang luar biasa untuk sukses sehingga beliau menyelesaikan studinya di perguruan tinggi di luar negeri.
“Dalam hidup ini harus banyak bersyukur, karena Tuhan akan memberikan kesempatan jika kita banyak Bersyukur dan kita harus nerjuang dan komitmen untuk mencapai sebuah tujuan”, ujarnya.
Kisah Inspiratif keempat disampaikan, bapak Edi Setiawan S.P,.M.si Selaku Founder Sekolah Agropreneur Indonesia, menyampaikan materi mengenai agropreneur
Dan diakhiri kisah penuh Inspiratif dan motivasi disampaikan oleh Ustadz Kemas Mahmud selaku Pimpinan Pondok Pesantren Darulmahabbah Bangka Belitung, penulis buku dan motivator nasional.
“Siapa yang bersungguh-sungguh maka dia akan berhasil, Kunci Sukses 3B yaitu Bercita Cita yang Kuat, Berusaha Sungguh-sungguh dan Berbagi Sebanyak-Banyaknya”, kata dia.
Ketua Komunitas Sekolah Inspirasi, Briyan Arya Putra mengatakan, kegiatan ini merupakan suatu bentuk dorongan untuk menyebarkan Inspirasi kepada masyarakat Babel agar selalu melakukan hal yang Positif
“Kegiatan Ini Merupakan Bentuk dorongan agar masyarakat babel terinspirasi untuk selalu melakukan hal yang positif”, tuturnya.
Selanjutnya Kelas Inspirasi diakhiri dengan agenda Focus Grub diskusi Mengenai Nilai Tambah Dari Integrasi Sistem Pemberdayaan Lingkungan dan SDM Serta Inisiasi Pendirian Koperasi Inspirasi yang dipandu langsung oleh Bapak Momon Selaku Moderator dan Beserta Para Pembicara yang Ahli dibidangnya Yaitu dinas Koperasi dan UKM, Dinas Lingkungan Hidup dan DPRD Komisi 3 Provinsi Bangka Belitung.
Penulis: Ahmad Hasris
Editor : Tahir