FGD Perdana KAHMI Kota Pangkalpinang Hadirkan Ketua Ombudsman RI Mokhammad Najih

Pangkalpinang, Swakarya.com- Majelis Daerah (MD) Korp Alumni Himpunan Mahasiswa Islam (KAHMI) Kota Pangkalpinang gelar Focus Grup Discussion (FGD) perdana bersama Ketua Ombudsman Republik Indonesia (RI) Mokhammad Najih pada Jumat malam 26 Agustus 2022.

Dalam kegiatan tersebut, turut hadir seluruh Alumni Himpunan Mahasiswa Islam (HMI) dan para kader HMI cabang Bangka Belitung guna menyambut kedatangan Ketua Ombudsman RI.

Ketua MD KAHMI Kota Pangkalpinang Amir Gandi yang diwakili oleh Aidil Bendahara Umum MD KAHMI Kota Pangkalpinang mengatakan bahwa kegiatan ini perdana dilakukan usai pelantikan pengurus MD KAHMI Kota Pangkalpinang 2021-2026.

“Kami ucapkan terima kasih banyak atas kehadiran seluruh pengurus dan anggota MD KAHMI Kota Pangkalpinang dan Alumni HMI Se Bangka Belitung yang sudah hadir dan terkhusus kepada Ketua Ombudsman RI yang sudah meluangkan waktunya untuk berdiskusi di acar FGD KAHMI Kota Pangkalpinang,” katanya.

Sementara itu, dalam paparannya Ketua Ombudsman RI, Mokhammad Najih mengatakan bahwa agenda diskusi ini merupakan yang luar biasa agar memupuk silahturahmi antar sesama kader HMI dan Alumni Himpunan yang tergabung di KAHMI Kota Pangkalpinang.

“Kami berharap kegiatan ini tetap dijaga dan terus dijalankan secara rutin guna memupuk silahturahmi antar sesama,” pungkasnya.***

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Berita Terkait