BNNK Bangka Ajak Masyarakat Kuto Panji Perangi Narkoba

Bangka, Swakarya.com. Badan Narkotika Nasional Kabupaten (BNNK) Bangka mengadakan Diseminasi Informasi P4GN lewat talkshow bahaya narkoba di Kantor Kelurahan Kuto Panji, Kecamatan Belinda, Rabu (31/7). 

Lurah Kuto Panji, Kecamatan Belinyu, Gusnanto mengapreasiasikan kegiatan yang dilakukan BNNK Bangka di kelurahan tersebut. 

“Kita sering mendengar tentang narkoba tetapi tidak tahu bagaimana bentuknya, jenis, dan golongan serta apa saja bahaya dari penyalahgunaan narkoba itu sendiri,” katanya.

Sementara itu, Kasatnarkoba Polres Bangka, Iptu Irwan Haryadi menambahkan, wilayah Belinyu merupakan salah satu wilayah yang menjadi sasaran peredaran narkoba mengingat daerah itu menjadi salah satu daerah penghasil timah. 

“Karna itu narkoba sangat rentan disalahgunakan oleh para penambang timah, serta belinyu merupakan salah satu kecamatan yang peredaran gelap narkoba yang luar biasa rawan,” katanya.

Untuk itu, Irwan menilai kegiatan ini perlu dilakukan di daerah ini agar masyarakat Belinyu dan sekitarnya tidak terjerumus kedalam penyalahgunaan narkotika.

“Kegiatan yang dilaksanakan oleh BNNK sangat penting bagi masyarakat Belinyu agar tidak ada lagi masyarakat Belinyu yang menjadi pengedar narkoba karena baru-baru ini ada pemuda yang tertangkap karena peredaran gelap narkoba,” katanya. 

Sementara, Kepala BNNK Bangka, Eka Agustina pada kesempatan itu menyampaikan materi tentang keluarga sehat tanpa narkoba.

Ia menyampaikan, tingkat prevalensi penyalahgunaan narkoba di Indonesia setiap tahunnya yang semakin meningkat dengan struktur pasar perdagangan narkoba di Indonesia yang menarik jaringan sindikat narkoba internasional untuk masuk ke indonesia.

Menurut dia, perdagangan narkoba di Indonesia sangat mahal dikarenakan harga jual tinggi sehingga banyaknya peredaran gelap narkoba masuk ke Indonesia dengan faktor ekonomi rendah.

“Kepada masyarakat kita hambau untuk menjaga keluarganya dan melaporkan apabila ada keluarga atau kerabat yang terindikasi menggunakan narkoba untuk segera melapor ke BNNK,” katanya. (Lio) 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Berita Terkait