Yoga: Saat Cuti Bersama Lebaran Angka Kunjungan Wisatawan di Pulau Belitong Meningkat

Tanjung pandan, Swakarya.com. Anggota DPRD Provinsi Kepulauan Bangka Belitung (Babel), Yoga Nursiwan menilai cuti bersama Hari Raya Idul Fitri tahun 2022 kemarin, sangat menguntungkan untuk kebangkitan pariwisata di Provinsi Babel, khususnya di Pulau Belitong.

Hal ini terbukti, berdasarkan informasi yang diterimanya bahwa wisatawan lokal maupun nasional berbondong-bondong datang ke Pulau Belitong hanya untuk menghabiskan massa liburan mereka bersama keluarga.

Karena itu, Yoga mengapresiasi kebijakan pelonggaran PPKM (Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat) yang dilakukan pemerintah pusat sehingga membuat sektor pariwisata mulai menggeliat.

“Dengan naiknya angka mudik Hari Raya Idul Fitri tahun 1443 Hijrah membuat dampak yang sangat signifikan terhadap sektor pariwisata, sembari pulang kampung berkunjung mengunjungi orang tua atau kerabat pasti akan berliburan bersama keluarga,” katanya.

Yoga mengaku, saat cuti bersama lebaran itu angka kunjungan wisatawan di Pulau Belitong meningkat. Tempat-tempat pariwisata pun membeludak dipenuhi dengan wisatawan lokal maupun nasional. Bahkan ada wisatawan internasional yang berwisata di Belitung.

“Saya kira ini awal baru dari kebangkitan wisata di Pulau Belitong,” tukasnya.

Tak hanya itu, Ketua DPD Partai Golkar Kabupaten Belitung ini juga merasa bangga atas produk-produk pariwisata dari Pulau Belitong yang sudah dikenal di mata dunia, melalui pidato Kemenparekraf Sandiaga Uno di Sidang Umum PBB beberapa hari lalu.

“Produk Purung yang menggantikan sedotan plastik menjadi daya tarik dunia untuk membuat terobosan baru dan inovatif bahwa sedotan ini bisa dirubah guna menjaga kelestarian lingkungan hidup di negara dan mengurangi sampah plastik tentunya,” ujar Yoga.

Anggota Fraksi Golkar DPRD Babel ini berharap, dengan produk Purung yang telah kenal dunia akan berdampak pada sektor ekonomi kreatif dan pariwisata lainnya di Bangka Belitung, khususnya di Pulau Belitong. (rls.MPO-PG)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Berita Terkait