Listrik Padam Akibat Gangguan Suplai Listrik, Pandhu: Petugas Sedang Lakukan Pemulihan Bertahap

Pangkalpinang, Swakarya.Com. Sebagian wilayah di Kota Pangkalpinang mengalami pemadaman lampu sekitar pukul 19.00 WIB, dengan begitu pihak PLN Wilayah Bangka Belitung yang diwakili oleh Pandhu menginformasikan bahwa sedang terjadi gangguan pada sistem kelistrikan di Pulau Bangka yakni masalah gangguan suplai aliran listrik.

“Kami informasikan bahwa saat ini terjadi gangguan pada sistem kelistrikan di Pulau Bangka yang menyebabkan sebagian daerah di Pulau Bangka mengalamai gangguan suplai aliran listrik. Penyebab gangguan masih dalam proses investigasi,” ujar Pandu melalui pesan singkat saat dihubungi oleh redaksi Swakarya.com.

Ia pun mengatakan bahwa saat ini petugas sedang melakukan pemulihan secara bertahap, dan diperkirakan akan membutuhkan waktu kurang lebih 2 sampai 5 jam sampai listrik kembali normal.

“Kurang lebih dalam kurun waktu 2-5 jam ke depan listrik kembali normal,” pungkasnya.

Pandu pun meminta dukungan doa agar proses penormalan berjalan normal dan petugas dapat selamat melakukan penormalan. Ia pun menyampaikan permohonan maaf kepada pelanggan PLN atas ketidaknyamanan ini.

Penulis : Tahir

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Berita Terkait