Vaksinasi Perdana, Diawali Gubernur Bersama Forkopimda Babel dan Ketua DPRD Babel Besok 15 Januari 2021

Pangkalpinang, Swakarya.Com. Gubernur Kepulauan Bangka Belitung, Erzaldi Rosman akan lakukan vaksinasi bersama Forkopimda Babel dan Ketua DPRD Babel serta Tokoh masyarakat di Rumah Sakit Umum Provinsi (RSUP) Ir. Sukarno besok pada Jumat 15 Januari 2021.

“Vaksinasi Babel akan dilakukan besok pagi dimulai dari kami sendiri Forkompinda dan ketua DPRD Babel dan tokoh masyarakat yang dilaksanakan secara bersama di RSUP Ir. Sukarno,” ungkapnya dalam konferensi pers di ruang VIP Bandara Depati Amir pada Kamis 14 Januari 2021.

Selanjutnya ia pun mengatakan bahwa dihari yang sama yang mengikuti vaksinasi tahap juga dilakukan oleh pemerintah kabupaten/kota diantaranya Kota Pangkalpinang, Kabupaten Bangka dan Kabupaten Belitung

Kemudian, Vaksin yang masuk ke Bangka Belitung sebanyak 12 ribu, yang diutamakan di tahap pertama ini adalah tenaga medis seperti perawat, dokter dan pelayan kesehatan lainnya.

Sementara, untuk di tahap kedua nantinya dimulai dari pejabat pelayanan publik dan masyarakat yang disediakan sesuai stok vaksin yang diatur oleh pemerintah daerah.

Erzaldi Rosman Berharap pemerintah daerah baik kabupaten/kota selalu memberikan edukasi masyarakat bahwa vaksin ini aman.

“Kita ingin memberikan motivasi dan teladan serta menjadi contoh bagi masyarakat agar dapat diikuti oleh masyarakat dalam vaksinasi ini,” harapnya.

Penulis: Tahir

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Berita Terkait