Tim Laba-laba Polsek Jebus Berhasil Amankan Pelaku Penjambretan di Babar

Muntok, swakarya.com. Berhasil diringkus HM (32 tahun) merupakan pelaku penjambretan tas milik Gita Ria (32 tahun) warga dusun Kelabat, desa Kelabat, Parit Tiga, Bangka Barat oleh Tim Laba Laba Buser Polsek Jebus, Resort Bangka Barat, pada Sabtu (9/7/2022).

Penangkapan pun digelar sekitar pukul 13.00 wib, di jalan raya desa Kimjung – Parit Tiga, Bangka Barat.

Tim Laba Laba yang di gawangi Bripka Taufik dan dibantu Briptu Rama Harisman dan Briptu Hamzah serta Bripda Wahyu memang telah memantau pergerakan pelaku SHM yang sempat kabur beberapa hari ke Palembang

 Dan akhirnya pulang lagi ke Jebus, Bangka Barat sebelumnya akhirnya tertangkap oleh Tim Laba Laba Buser Polsek Jebus.

Kanit Reskrim Polsek Jebus Ipda Rendi Kurniawan Basuki, S.Tr.K seijin Kapolsek Jebus Kompol Ghalih Widyo Nugroho SH,SIK sewaktu dikonfirmasi awak media membenarkan perihal pengungkapan serta penangkapan pelaku penjambretan tas milik saudari Gita Ria warga dusun Kelabat, Parit Tiga, Bangka Barat.

Ipda Rendi Kurniawan Basuki, S.Tr.K juga menyampaikan kronologis peristiwa penjambretan terjadi pada hari Sabtu (2/7/2022).

“Sekira pukul 11.00 wib, berawal dari saudari Gita Ria yang hendak pergi berbelanja ke swalayan tiba tiba korban saudari Gita Ria di pepet motornya oleh pelaku SHM warga dusun Bangun Jaya, Air Kuang, Jebus di jalan raya desa Kimjung, Parit Tiga atau tepatnya di depan vihara patung kuda,” katanya.

“Pelaku langsung menjambret dan merampas tas hitam milik korban yang berisi hand phone dan emas serta sejumlah uang, dan korban di tafsir mengalami kerugian lebih dari 5 (lima) juta rupiah,” tambahnya 

Selanjutnya korban melaporkan peristiwa kejadian tersebut ke Mako Polsek Jebus, dan seterusnya satreskrim Polsek Jebus melakukan penyelidikan dengan berbekal ciri ciri yang berhasil di kenali korban

“Akhirnya pelaku berhasil di tangkap dan di amankan beserta barang buktinya di Mako Polsek Jebus guna penyidikan dan proses hukum selanjutnya,” pungkas Kanit Reskrim Ipda Rendi Kurniawan Basuki, S.Tr.K.(Riyadi )

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Berita Terkait