Satu Data UMKM, Pemprov. Babel Bimbing Integrasi Data UMKM

Pangkalpinang, Swakarya.Com. Wakil Gubernur Kepulauan Bangka Belitung (Babel), Abdul Fatah mendukung kegiatan bimbingan teknis pendataan UMKM By Name By Address berbasis kecamatan di Babel. Hal ini sebagai implementasi dari Peraturan Presiden No. 39 Tahun 2019 karena kegiatan tersebut sangat penting dalam pengembangan UMKM ke depannya

Hal itu dikatakannya ketika membuka kegiatan Bimbingan Teknis UMKM yang digelar secara virtual yang berlangsung di Ruang Rapat Wagub Kepulauan Bangka Belitung, Kamis (26/11/20).

Peraturan Presiden No. 39 Tahun 2019 tentang Satu Data Indonesia bertujuan untuk mewujudkan keterpaduan, perencanaan, pelaksanaan, evaluasi, dan pengendalian pembangunan yang perlu didukung dengan data yang akurat, terpadu, dan mudah diakses.

Baca Juga: Gubernur Erzaldi Hubungkan Pengrajin Bubu Ikan Dengan Polman Babel

Data UMKM menggambarkan kondisi UMKM baik di sektor bidang usaha, kondisi usaha, omset, informasi tenaga kerja, serta sejauh mana digitalisasi diterapkan dalam pengembangan usaha.

“Data UMKM yang akurat dapat memberikan kemudahan dalam menyusun program dan kegiatan yang tepat dan bermanfaat di antaranya legalisasi, perizinan, inkubasi bisnis bagi para start up, pengembangan SDM UMKM, manajemen bisnis, pemasaran berbasis online, dan marketplace sehingga bisa menciptakan UMKM naik kelas yang go digital go global,” ujarnya.

Melalui kegiatan bimbingan teknis ini harapannya, keseriusan operator baik provinsi, kabupaten, dan kecamatan se-Babel untuk memasukkan data UMKM ke dalam aplikasi yang disediakan sehingga, dapat bersinergi dengan pemerintah pusat dan stakeholders lainnya.

Baca Juga: Gubernur Erzaldi Lakukan Penyuluhan KUR di Kelapa Kampit

Pendataan UMKM dinilai mendukung suksesnya visi gubernur dalam menciptakan Babel sejahtera, provinsi maju yang unggul di bidang inovasi agropolitan dan bahari dengan tata kelola pemerintahan, dan pelayanan publik yang efisien dan cepat berbasis teknologi.

“Bulatkan tekat kita, bulatkan semangat kita, pada awal 2021 kita harus sudah memiliki data UMKM berbasis kecamatan. Saya dukung penuh kegiatan ini mari, kita bersinergi sehingga, hanya ada satu data untuk kemajuan bersama,” tegasnya.

Kepala Dinas Koperasi dan UMKM Provinsi Kepulauan Babel, Elfiyena mengucapkan terima kasih kepada Wagub Abdul Fatah yang telah memberikan dukungan atas kegiatan ini sehingga, bimbingan By Name By Address kecamatan se-Babel tahun 2020 untuk mewujudkan satu data UMKM.***

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Berita Terkait