RSUD Dr (Hc) Ir Soekarno Terima Sertifikat Akreditasi Paripurna SNARS

Bangka, Swakarya.Com. Setelah sempat melakukan pembenahan beberapa waktu yang lalu, akhirnya pada Jumat (15/11/2019), Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) DR (HC) Ir. Soekarno milik Pemerintah Provinsi (Pemprov) Kepulauan Bangka Belitung (Babel) yang berlokasi di Desa Air Anyir, Kecamatan Merawang, Kabupaten Bangka, menerima Sertifikat Kelulusan Akreditasi Paripurna Standar Nasional Akreditasi Rumah Sakit (SNARS) Edisi 1.

Sertifikat tersebut, diserahkan langsung oleh Ketua Eksekutif Komisi Akreditasi Rumah Sakit (KARS), Sutoto, Pj Sekda Babel, Yulizar mewakili Gubernur Babel, Erzaldi Rosman, di RSUD Soekarno.

Serah terima Sertifikat Kelulusan Akreditasi Paripurna SNARS itu disaksikan unsur Forkopimda, Kepala Dinas Kesehatan Provinsi Babel, Direktur RSUD Soekarno, dan Perwakilan OPD Pemprov Babel.

Pj. Sekda Babel, Yulizar dalam sambutannya mewakili Gubernur Erzaldi mengatakan, Pemprov Babel sebagai pemilik RSUD Soekarno, terus melakukan dukungan penuh mulai dari proses akreditasi, bimbingan akreditasi, survey simulasi dan survey penilaian akreditasi.

Yulizar mengucapkan selamat kepada sivitas Hospitalia RSUD Soekarno atas diraihnya Sertifikat Kelulusan Akreditasi SNARS, semoga tetap semangat dan terus berjuang untuk melayani masyarakat.

Selain itu, Yulizar mengingatkan, bahwa Kementerian Kesehatan (Kemenkes) RI telah menetapkan RSUD Soekarno sebagai rumah sakit rujukan provinsi yang mampu mengampu 4 Kabupaten/Kota di Pulau Bangka.

RSUD Soekarno, ditambahkan Yulizar, merupakan Rumah Sakit Kelas B non pendidikan dan telah melaksanakan akreditasi program khusus pada tanggal 27 Oktober 2016, dan telah lulus akreditasi perdana.

Pada tanggal 17 Oktober 2019, dijelaskannya, RSUD Soekarno telah lulus dengan tingkat Paripurna SNARS Edisi 1, dan tidak terjadi pemutusan kontrak dengan BPJS Kesehatan, karena akreditasi Rumah Sakit merupakan salah satu syarat mutlak untuk tetap melanjutkan kerja sama dengan BPJS Kesehatan.

Yulizar kembali menegaskan, atas diterimanya Sertifikat Kelulusan Akreditasi Paripurna SNARS Edisi 1, agar dapat dijadikan sebagai motivasi bagi civitas hostalia untuk tetap semangat dan tetap berjuang dalam mempertahankan dan meningkatkan hasil yang telah dicapai sebagai salah satu upaya peningkatan mutu pelayanan kesehatan bagi masyarakat di Babel.

“Besar harapan kami, RSUD Soekarno dapat meningkatkan pelayanan dengan mengutamakan keselamatan pasien dan menjadi rumah sakit kebanggaan Pemprov Babel,” tutup Yulizar.

Ketua Eksekutif KARS, Sutoto memberikan apresiasi kepada RSUD Soekarno yang telah mampu mendapatkan Akreditasi.

“Prestari ini baru masih permulaan, dan harus terus maju. Yang penting pasiennya memiliki kepercayaan kepada Rumah Sakit ini,” ungkap Sutoto.

Sutoto juga berharap, dengan diterimanya sertifikat Kelulusan Akreditasi Paripurna SNARS, dapat meningkatkan prestasi yang dimiliki RSUD Soekarno saat ini, berkembang menjadi rumah sakit berstandar Internasional dengan segala fasilitas dan pelayanan kesehatan yang diberikan. (Rls)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Berita Terkait