PT PNM Babel Ikut Job Fair, Daniel Silitonga: Buka 4 Unit Kantor Mekaar Tahun 2023


PT. Permodalan Nasional Madani (PNM) Cabang Bangka Belitung (Babel) ikut serta membantu dalam mengurangi angka pengangguran di Kota Pangkalpinang dikarenakan ikut dalam job fair yang diselenggarakan oleh pihak Pemerintah Kota Pangkalpinang yang dihadiri langsung oleh Wakil Menteri Ketenagakerjaan Ir Afriansyah Noor pada Senin, 5 Desember 2022.

Dalam keterangan, Pimpinan Cabang PNM Babel Daniel Silitonga bahwa Saat ini terdiri dari 13 Kantor unit Membina Ekonomi Keluarga Sejahtera (Mekaar) dan 3 kantor ULAMM ( Unit Layanan Modal Mikro) dengan total karyawan 250 orang yang tersebar di seluruh wilayah di Provinsi Kepulauan Bangka Belitung (Babel)

“Sementara total Nasabah aktif di Program Mekaar  yakni 54.500 Nasabah dan jumlah Nasabah di program ULAMM Sebanyak :
838 Nasabah,” ungkapnya kepada wartawan.

lebih lanjut, ia mengatakan bahwa Program Mekaar sangat berkembang pesat sehingga direncanakan akan membuka 4 kantor Unit Mekaar diawal tahun 2023.

“Itulah salah satu Tujuan PNM Ikut Acara Job fair  5-6 Desember 2022, Untuk Program Mekaar di Prioritaskan karyawan Perempuan, karena Program Mekaar memang ditujukan untuk Perempuan dari keluarga Prasejahtera,” katanya.

Daniel Silitonga pun membeberkan bahwa dengan 3 modal yang diberikan PT. PNM diprogram Mekaar diantaranya modal Financial, Modal intelektual dan Modal sosial.

“Kita berharap ibu-ibu Nasabah Mekaar bisa berkembang dan Usahanya bisa naik kelas,” harapnya.

Untuk itu, memudahkan juga bagi pencarian kerja, dikarenakan PT. PNM Menerima dan membuka lowongan kerja untuk perempuan tamatan SMA atau SMK Sederajat.***

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Berita Terkait