Bersiap Dibuka Kembali, Tim KKN UBB Desa Air Lintang bersama Karang Taruna Gotong Royong Bersihkan Pantai Pasir Kuning

Tempilang, Swakarya.Com. Mahasiswa Universitas Bangka Belitung (UBB) yang tergabung dalam tim Kuliah Kerja Nyata (KKN) XV UBB Desa Air Lintang, Kecamatan Tempilang, Kabupaten Bangka Barat, melakukan aksi peduli lingkungan di Pantai Pasir Kuning yang merupakan salah satu “icon” wisata di Desa Air LIntang.

Aksi ini berupa pembersihan pantai yang bertujuan untuk persiapan membuka kembali tempat wisata Pantai Pasir Kuning ini di era new normal, dimana Provinsi Kepulauan Bangka Belitung khususnya Kabupaten Bangka Barat sudah termasuk dalam zona hijau.

Selama masa Pandemi Covid-19, Pantai Pasir Kuning kurang terawat. Kurangnya kesadaran masyarakat dan pengunjung pantai akan kebersihan pantai membuat Pantai Pasir Kuning banyak dipenuhi oleh sampah organik (daun dan ranting pohon) dan sampah non-organik (sampah plastik).

Sampah lebih banyak didominasi oleh sampah plastik seperti kantong plastik, sedotan, dan bekas botol minuman.

Pembersihan pantai dilakukan dengan memungut sampah-sampah tersebut.

Kegiatan ini dilakukan sebagai bentuk kepedulian terhadap kebersihan pantai dan lingkungan sekitar.

Pembersihan pantai dilakukan dengan menyusuri jalan di sepanjang pesisir Pantai Pasir Kuning sejauh kurang lebih 200 meter. Sampah-sampah yang sudah dikumpulkan tersebut, selanjutnya di buang ke TPA setempat.

“Kegiatan ini juga untuk menghimbu masyarakat yang tinggal di sekitar pantai untuk tetap menjaga kebersihan pantai yang menjadi  kebanggaan Desa Air Lintang.

Selain itu, pengunjung Pantai Pasir Kuning juga diharapkan meningkatkan kepeduliannya terhadap kebersihan pantai dengan cara membuang sampah pada tempatnya, sehingga keindahan pantai ini semakin terlihat menarik,” imbuh Ketua Tim KKN UBB Desa Air Lintang, Ilham Dwiansyah yang diterima redaksi Swakarya.com melalui pers rilis, Minggu (09/08). (Rls)

Editor: Fakih

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Berita Terkait